get app
inews
Aa Text
Read Next : Timnas Indonesia Dihajar Jepang, Erick Thohir: Ini Belum Selesai, Kita Masih Punya 5 Game Lagi!

Inspirasi Resep Chicken Pok-pok, Cocok Jadi Bekal Anak ke Sekolah

Senin, 21 November 2022 | 07:26 WIB
header img
Resep Ayam Pok-pok. Foto: Instagram

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Anak-anak biasanya cenderung menyukai hidangan berupa ayam goreng yang dibaluri tepung seperti ayam pok-pok. Hidangan satu ini berasal dari daging ayam fillet yang dipotong kecil-kecil tak beraturan, lalu digoreng dengan baluran tepung krispi. 

Cara membuat ayam pok-pok ini pun mudah dan tak butuh waktu banyak. Kalau ingin lebih sedap dan cita rasanya gurih, Anda bisa melakukan marinasi malam ini.

Berikut ini inpirasi resep chicken pok-pok yang berhasil dirangkum pada Senin (21/11/2022). 

Bahan-bahan:

250 gram fillet ayam, potong dadu kecil-kecil

1 sendok teh garam

1/2 sendok teh bubuk bawang putih

250 gram terigu protein rendah

1 butir telur

1 sendok teh saus tiram

1 sendok teh saus tomat

Gula, garam, penyedap, garlic powder, merica sesuai selera;

Cara memasak:

1. Balurkan potongan ayam dengan garam dan garlic powder. Diamkan dulu di kulkas sekitar 30 menit agar bumbu meresap;

2. Keluarkan dari kulkas, beri tepung terigu sampai semua bagian tertutup rata;

3. Kocok lepas telur dengan semua bumbu. Masukkan potongan ayam ke dalam adonan telur;

4. Balurkan lagi dengan terigu sampai tertutup semua bagian ayamnya. Remas-remas agar hasil gorengan keriting;

5. Goreng sampai kuning keemasan. Angkat, tiriskan. Sajikan dengan saus cocolan favorit.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut