JAKARTA, iNewsSemarang.id - Piala Dunia 2022 Qatar sudah memasuki babak 16 besar. Dari pertandingan yang sudah dimainkan sejauh ini , terdapat beberapa pemain yang terlihat sangat menonjol karena memiliki kecepatan lari di atas rata-rata.
Pemain dengan kekuatan lari tercepat ini menarik untuk diulas. Karena tidak hanya pemain depan atau pun gelandang, juga ada pemain belakang yang memiliki sprint luar biasa. Bahkan, kecepatannya mengalahkan seorang striker maupun winger dari negara lain.
Tidak hanya teknik dan skill dalam mengolah bola saja yang menjadi modal pesepak bola profesional, kecepatan lari ini juga harus dimiliki seorang pemain sepak bola.
Berikut 5 Pemain dengan lari tercepat di Piala Dunia 2022:
1. Darwin Nunez (36,5 km/jam)
Penyerang andalan Uruguay di Piala Dunia 2022 ini memiliki kecepatan lari 36,5 km/jam. Nunez beberapa kali membuat bek lawan kesulitan. Sayangnya, pemain Liverpool ini memiliki kebiasaan yang buruk dalam penyelesaian akhir yang membuat ia belum mencetak gol untuk Timnas Uruguay selama Piala Dunia 2022.
2. Kylian Mbappe (36,8 km/jam)
Rekan setim dari Ousmane Dembele yaitu Kylian Mbappe yang menjadi striker andalan Timnas Prancis. Dengan kecepatan larinya, Mbappe mampu mengacak-acak pertahanan lawan. Dengan kecepatan larinya yang mencapai 36.8 km/jam Mbappe rajin bertukar-tukar posisi.
3. Ousmane Dembele (36,6 km/jam)
Ousmane Dembele memang dikenal memiliki kecepatan lari yang luar biasa. Tercatat memiliki kecepatan lari mencapai 36,6 km/jam. Hal tersebut membuat bek-bek lawan yang menjaga Dembele akan kewalahan. Dembe hingga saat ini sudah menciptakan satu assist untuk Timnas Prancis pada Piala Dunia 2022.
Editor : Maulana Salman