get app
inews
Aa Text
Read Next : Menyedihkan! PSIS Semarang Jadi Tim Paling Sedikit Mencetak Gol ke Gawang Lawan di Liga 1

Nobar Sambil Galang Dana Semeru Ala Suporter Panser Biru 

Minggu, 12 Desember 2021 | 08:40 WIB
header img
Suporter Panser Biru menggelar nobar pertandingan PSIS vs Persipura sekaligus menggelorakan hastag #PanserBiruTolak MafiaBola dan menggelang dana untuk korban erupsi Gunung Semeru. (foto: IST)

SEMARANG, iNews.id – Tak hanya sekedar nonton bareng (Nobar), sejumlah suporter PSIS Panser Biru menggelar nonton bareng (Nobar) sekaligus penggalangan dana korban Semeru saat laga PSIS vs Persipura, Sabtu (11/12/2021) malam. 

“Nobar ini dalam rangka menyaksikan siaran langsung antara PSIS Semarang melawan Persipura Jayapura yang berlangsung di Stadion Manahan Solo malam,” kata Ketua Umum Umum Panser Biru Galeh Ndok, melalui Divisi Sosial Panser Biru Semarang Andre.

Adapun tempat nobar diantaranya rumah anggota Panser Biru Snake Tlogosari, kafe Majah Jangli dan kafe Kopi Pas Citarum Semarang. 

Andre mengatakan kegiatan nobar ini sekaligus menggelorakan hastag #PanserBiruTolakMafiaBola dan penggalangan dana sosial untuk bencana Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur. 

“Kita juga menggelorakan hastag tersebut sekaligus melakukan penggalangan dana, untuk membantu masyarakat yang tertimpa bencana akibat erupsi Gunung Semeru,” katanya.

Senada dengan Andre, Cinal yang masih satu divisi dengan Andre juga mengungkapkan, selain menggelorakan hastag #Panser Biru menolak adanya mafia bola, Panser Biru sangat menginginkan adanya permainan yang bersih dari para mafia bola. 

“Kita tidak menginginkan adanya wasit dalam pertandingan yang berpihak dan tidak netral, itu yang pertama. Kedua kami juga tidak ingin adanya mafia bola dalam dunia pertandingan sepak bola ini,” katanya. 

Menurutnya, jika pertandingan sepak bola dapat terhindar dari mafia bola dan wasit pertandingan yang curang, maka dunia persepakbolaan akan menjadi sehat. 

Selain dari hastag dan harapan dari Panser Biru tersebut, kata dia, Panser Biru juga melakukan aksi peduli dengan sesama yaitu penggalangan dana untuk korban bencana erupsi Gunung Semeru. 

“Dalam acara ini, kami sangat menerapkan protokol kesehatan dalam Nobar maupun kehidupan sehari-hari guna mendukung pemerintah dalam pencegahan Covid-19 di Kota Semarang,” ujarnya.


 

Editor : Miftahul Arief

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut