Gempa Bumi M4,6 Goyang Sigi Sulteng, Kedalaman 10 Kilometer
Jum'at, 03 Maret 2023 | 15:01 WIB
JAKARTA, iNewsSemarang.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4,6 mengguncang wilayah Sigi, Sulawesi Tenggara, Jumat (3/3/2023). Gempa yang terjadi pada pukul 14.02 WIB itu ada di kedalaman 10 Kilometer.
Berdasarkan informasi dari akun Twitter BMKG, lokasi gempa berada di 1.55 Lintang Selatan - 120.18 Bujur Timur.
"#Gempa Mag:4.6, 03-Mar-2023 14:02:28WIB, Lok:1.55LS, 120.18BT (37 km Tenggara SIGI-SULTENG), Kedlmn:10 Km #BMKG," tulis BMKG.
Informasi ini mengutamakan kecepatan, sehingga hasil pengolahan data belum stabil dan bisa berubah seiring kelengkapan data.
Editor : Maulana Salman