get app
inews
Aa Read Next : Hujan Deras, Rumah Dua Lantai di Ngaliyan Ini Tiba-tiba Amblas

BPBD Jatim Sebut Gempa M6,6 Tuban Rubuhkan 1 Rumah Warga di Trenggalek, Korban Tewas Nihil

Sabtu, 15 April 2023 | 08:28 WIB
header img
Kalaksa BPBD Jatim Gatot Soebroto saat memberikan keterangan tentang gempa Tuban (Foto: iNews/Rahmat Ilyasan)

TUBAN, iNewsSemarang.id - BPBD Jawa Timur (Jatim) mengungkapkan peristiwa gempa berkekuatan Magnitudo 6,6 di Utara Tuban pada Jumat (14/4/2024) itu mengakibatkan satu rumah warga roboh di wilayah Kabupaten Trenggalek. Pihaknya juga memastikan tidak ada korban jiwa akibat gempa besar tersebut.

Kalaksa BPBD Jatim Gatot Soebroto mengatakan, robohnya rumah tersebut karena sudah tua. Kerusakan terpantau cukup parah sehingga roboh.

"Alhamdulillah kerusakan atau pun korban di sekitar Tuban tidak ada sama sekali sudah kami konfirmasi. Hanya ada satu rumah di Trenggalek ada bangunan yang sempat roboh," katanya, Jumat malam (14/4/2023).

"Tapi memang bangunan itu juga sudah lama. Jadi kalau enggak ada gempa pun sudah roboh tapi hanya dengan adanya getaran gempa lebih mempercepat terjadinya roboh tersebut," ucapnya lagi.

BPBD Jatim pun mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang. Gempa ini sudah dikonfirmasi tidak menimbulkan tsunami. Sementara masyarakat untuk tetap waspada adanya perubahan cuaca antara musim hujan ke kemarau.

"Ini (gempa) tidak berpotensi tsunami karena BMKG langsung memberikan statemet bahkan tidak berpotensi tsunami," katanya.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut