get app
inews
Aa Text
Read Next : Pratama Arhan Bersiap Tinggalkan Suwon FC, Kembali ke Klub Liga 1?

Izin Sudah Diurus, Persik Kendal Bakal Jajal PSIS Semarang di Laga Uji Coba

Kamis, 01 Juni 2023 | 19:26 WIB
header img
Persik Kendal bakal menggelar laga uji coba melawan PSIS Semarang. (Ist)

KENDAL, iNewsSemarang.id - Persik Kendal, sebagai tim Liga 3 Indonesia bakal menjalani laga uji coba dengan menjajal kemampuan tim Liga 1 Indonesia, PSIS Semarang. Untuk melakoni laga ini, Persik Kendal telah mengurus berbagai perizinan yang diperlukan.

Kabarnya, tim pelatih PSIS Semarang telah menerima tawaran itu untuk menguji hasil latihan yang telah dilakukan selama kurang lebih dua pekan.

Pertandingan antara kedua tim rencananya akan dilakukan pada Minggu (4/6) di Stadion Kebondalem, Kabupaten Kendal dengan waktu kick off pukul 15.30 WIB. 

 

"Persiapan sudah kami lakukan dan kami juga telah mengurus perizinan. Kemarin kami juga sudah melakukan rapat koordinasi dengan kepolisian, serta suporter kedua tim. Nanti di lapangan pihak kepolisian juga akan melakukan skema Ring 3, Ring 2, dan Ring 1 demi keamanan dan kelancaran pertandingan," kata Ketua Panpel Persik Kendal, Samsul Maarif, Kamis (1/6/2023).

Sementara itu, manajer Persik Kendal, Agung Buwono mengungkapkan bahwa pihaknya mengajak uji coba PSIS karena sudah lama tim Laskar Mahesa Jenar tidak bertandang ke Kendal. 

 

"Kami kan sudah lama tidak mengajak uji coba PSIS karena pandemi dan hal sebagainya, oleh sebab itu kami mengajak PSIS karena kami juga ingin mengukur kekuatan Persik sendiri dan menguji mereka saat bertemu dengan klub yang levelnya lebih tinggi," kata Agung.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut