get app
inews
Aa Text
Read Next : Kocak! Maarten Paes jadi Biduan Dadakan Timnas Indonesia, Bernyanyi Nangkring di Atas Kursi

Hengkang dari PSG, Lionel Messi Putuskan Gabung Inter Miami

Kamis, 08 Juni 2023 | 12:29 WIB
header img
Lionel Messi resmi hengkang dari Paris Saint-Germain. Diakui olehnya, dia akan segera gabung tim MLS, Inter Miami. (Foto: REUTERS)

PARIS, iNewsSemarang.id - Kapten Timnas Argentina Lionel Messi mengakui telah mengambil keputusan untuk bergabung ke Inter Miami. Klub David Beckham itu bahkan sudah mempersiapkan peresmian Lionel Messi sebagai pemain baru.

Lionel Messi saat ini berstatus pemain klub Prancis, Paris Saint-Germain (PSG). Namun, tak lama lagi dia akan menanggalkan status tersebut karena kontraknya habis pada 30 Juni mendatang.

Messi lantas diincar banyak klub mulai dari klub Arab Saudi Al-Hilal sampai mantan klubnya Barcelona. Hanya saja yang memenangkan hatinya justru klub Amerika Serikat dari kompetisi Major League Soccer (MLS), Inter Miami.

Dikutip iNews.id dari Mundo Deportivo, Kamis (8/6), Messi mengakui akan segera bergabung dengan Inter Miami yang dimiliki legenda sepak bola Inggris, David Beckham. Dia menerangkan, keputusan itu diambil karena faktor keluarga.

"Saya memutuskan bergabung dengan Miami. Belum mendekati 100 persen. Saya melewatkan sesuatu, tapi kami tetap melanjutkannya. Jika dengan Barcelona tak lancar, saya ingin meninggalkan Eropa, keluar dari sorotan dan lebih fokus ke keluarga," ucap Messi.

Messi menjelaskan, keluarganya sempat kesulitan hidup di Paris, klub basis dari PSG. Namun, perlahan keluarganya bisa beradaptasi selama dua tahun di kota mode dunia itu. Pemain 35 tahun itu juga menyinggung soal keputusannya menjauhi sorotan usai Argentina menjuarai Piala Dunia 2022.

"Setelah meraih segalanya, terima kasih Tuhan, dan menggapai Piala Dunia yang amat saya inginkan, saya ingin sesuatu dan sedikit kedamaian," ungkap Messi.

Saat ini Inter Miami belum meresmikan Messi. Akan tetapi, postingan media sosial terbaru mereka mengisyaratkan megabintang sepak bola itu akan bergabung. Sebuah video yang menampilkan potongan artikel dan diakhiri grafiti nama Messi menjadi pertanda transfer besar ini akan segera deal.

Di tengah kabar transfer ini, Messi nantinya akan membela Argentina di FIFA Matchday bulan Juni. Salah satu lawan juara Piala Dunia 2022 itu ialah Timnas Indonesia yang akan berlangsung di Jakarta pada Senin (19/6/2023). Nantinya laga seru ini akan disiarkan MNC Group. 

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut