get app
inews
Aa Text
Read Next : Pratama Arhan Bersiap Tinggalkan Suwon FC, Kembali ke Klub Liga 1?

3 Pemain PSIS Dipanggil Timnas U-23, Yoyok Sukawi: Semoga Mendapat Menit Bermain

Senin, 01 April 2024 | 13:31 WIB
header img
Adi Satryo, Alfeandra Dewangga, dan Haykal Alhafiz ikut TC Timnas U-23 jelang Piala Asia U-23 2024. (Ist)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Tiga pemain PSIS Semarang mendapat panggilan Timnas Indonesia U-23 untuk persiapan menghadapi Piala Asia U-23. Ketiga pemain yakni Adi Satryo, Alfeandra Dewangga, dan Haykal Alhafiz.

Surat pemanggilan ketiga pemain tersebut sudah diterima oleh manajemen PSIS dan ketiganya akan melakoni pemusatan latihan di Dubai terlebih dahulu pada 1-11 April 2024 sebelum melakoni Piala Asia U-23 mulai 15 April mendatang di Qatar.

Di Piala Asia U-23, Timnas Indonesia berada di Grup A dan dijadwalkan bertemu tuan rumah Qatar pada 15 April kemudian menghadapi Australia pada 18 April, dan pertandingan fase grup terakhir menghadapi Yordania pada 21 April.

Menanggapi hal tersebut, CEO PSIS Yoyok Sukawi mengatakan bahwa pihaknya tetap komitmen mengirim pemain ke Timnas U-23 di tengah situasi yang ada.

"Untuk Adi, Dewa, Haykal, selamat ya. Manfaatkan pemanggilan ini dengan baik dan semoga mendapat menit bermain di ajang sekelas Piala Asia,” kata Yoyok, Senin (1/4).

“Dan kami sampaikan sekali lagi, bahwa PSIS tetap komit mengirim pemain ke Timnas setelah PSSI dan PT. LIB melakukan penundaan kompetisi Liga 1," ujarnya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut