get app
inews
Aa Text
Read Next : Wacana Pengembalian 6 Hari Sekolah SMA/SMK Tuai Polemik, Ini Penjelasan Pemprov Jateng

1.600 Pelari Ramaikan Kebumen Geopark Trail Run 2025, Even Sport Tourism dengan Track Menantang

Minggu, 13 Juli 2025 | 07:00 WIB
header img
Foto bersama usai konferensi pers Kebumen Geopark Trail Run 2025. Foto iNewsSemarang.id/Ist

KEBUMEN, iNewsSemarang.id – Sebanyak 1.600 pelari dari berbagai negara mengikuti kegiatan Kebumen Geopark Trail Run 2025 pada hari ini, Minggu, 13 Juli 2025. Even sport tourism ini sekaligus sebagai upaya edukasi pelestarian lingkungan. 

Kegiatan bertemakan “Dari Pantai Karangbolong menghargai sejarah bumi, berlari menuju masa depan yang berkelanjutan" ini disambut oleh antusiasme peserta. Bahkan, pelari internasional yang berasal dari Australia, Zimbabwe, Filipina, dan beberapa lainnya terlibat dalam evant tersebut.   

"Ini menjadi jembatan potensi lokal dan perhatian global. Mari bergerak bersama kenalkan Kebumen kepada dunia," kata Bupati Kebumen, Lilis Nuryani dalam konferensi pers Kebumen Geopark Trail Run 2025 di Kebumen, Sabtu (12/72025) malam. 

Rice Director Kebumen Geopark Trail Run 2025, Leo mengatakan, magnet dari event  ini adalah bentang alam Karst Geopark, meliputi keberadaan pantai, hutan, goa, sungai, kehidupan lokal masyarakat, dan lainnya. 

"Dibandingkan event di tempat lain, di sini lebih komplit. Gunung (perbukitan) ada, pasir ada, nyemplung sungai ada, pantai juga ada. Mungkin juga ini satu-satunya event yang masuk ke dalam Goa," jelasnya.

Sekda Jateng Sumarno, mengatakan, Pemprov Jateng terus mendorong potensi lokal di wilayahnya untuk menjadi “kebun” investasi pariwisata. Salah satunya dikemas melalui event sport tourism.

Selain menumbuhkan ekonomi dan pariwisata, menurut Sumarno, yang paling penting adalah adanya pesan pelestarian lingkungan, melalui keberadaan geopark. 

"Geopark Kebumen itu sesuatu yang istimewa. Kita sedang menghadapi problem kerusakan lingkungan. Nah, geopark salah satu sarana menjaga kelestarian lingkungan," katanya. 

Kebumen Geopark Trail Run 2025, memiliki rute yang cukup menantang. Track nya naik turun di perbukitan, bahkan melintasi sungai, pantai, hutan, hingga goa. Terdapat rute 3K, 7K, 14K, dan 21K. Semuanya menggunakan metode ketat untuk keamanan dan kenyamanan peserta atau runner.

Salah seorang peserta asal Kebumen, Bayu Prabowo mengaku, ia rela pulang ke kampung halamannya dari Jakarta untuk mengikuti kegiatan tersebut. Ia mengaku senang, daerahnya menjadi tempat even internasional. 

Menurut dia, daerah Kebumen memiki potensi untuk diselenggarakan banyak event untuk mengungkit ekonomi daerah tersebut. 
 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut