get app
inews
Aa Text
Read Next : Idul Adha 1445 H, LAZiS Jateng Gelar Parade Qurban Serentak di 17 Titik

Jelang Idul Adha, Hotel Sapi di Batang Sepi Penghuni Gegara Wabah PMK

Senin, 30 Mei 2022 | 11:01 WIB
header img
Sejumlah tempat penampungan sementara ternak sapi (Hotel Sapi) di sekitar jalan Patura Batang tutup akibat wabah PMK pada ternak. Foto: iNews/Suryono Sukarno

BATANG, iNewsSemarang.id –Sejumlah hotel sapi di pinggir jalan nasional pantura, desa/kecamatan Tulis Kabupaten Batang tutup dan tidak beroperasi. Padahal, menjelang perayaan Idul Adha biasanya tingkat hunian ternak sapi justru sedang ramai.

Sepinya hunian menyebabkan sejumlah pengelola hotel sapi di Batang memilih tutup. Hal ini terjadi sejak meluasnya wabah penyakit mulut dan kaki (PMK) pada hewan ternak.

Pemprov Jawa Timur dan Bali yang merupakan pelanggan terbesar dalam mengirimkan hasil ternaknya menuju Jabodetabek tidak boleh lagi keluar kandang. Hal ini berakibat pada menurunnya okupansi penginapan khusus hewan ternak tersebut.

Seperti yang dialami oleh salah satu hotel sapi milik Ahmadin yang tetap dibuka untuk menunggu peluang datang.

“Saya hanya berharap barangkali masih adanya sapi-sapi dalam provinsi Jawa Tengah yang singgah untuk diistirahatkan di tempat transit,” katanya, Senin (30/5/2022).

Namun demikian lantaran mayoritas pelanggannya dari daerah larangan, lokasi penginapan sapi tersebut sepi tanpa penghuni dan mengakibatkan sebagian besar memilih tutup total atau mengalami kebangkrutan.

Sejak adanya virus Corona diperparah saat ini suspek PMK, yang tadinya ada 5 hotel sapi, sekarang tinggal 2 tempat penginapan yang tetap berusaha bertahan di tengah lesunya pengiriman sapi dari luar provinsi,” kata Ahmadin.

Para pengelola hotel sapi berharap agar kondisi pelarangan pengiriman sapi dan kerbau bisa segera dilonggarkan agar mereka bisa bertahan usahanya.

Masih berlakunya kebijakan pelarangan sapi dijual-belikan atau ke luar kandang mengancam usaha hotel sapi yang menjadi primadona di kala musim kurban tiba ini.

Editor : Sulhanudin Attar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut