Fakta Mengejutkan, Foto Kyai Sholeh Darat Yang Beredar Ternyata Salah

Moh. Miftahul Arief
Foto kyai Sholeh Darat yang ternyata foto orang lain (Foto: ist)

SEMARANG. iNewsSemarang.id. Ada fakta baru tentang foto sosok yang diyakini merupakan Kyai Sholeh Darat dan beredar di internet selama ini ternyata salah, foto tersebut bukanlah foto Kyai Sholeh Darat, namun foto ayah KH. Su’ada Azkiya, salah seorang ulama Cilacap.

KH. Su’ada Azkiya juga merupakan Rois Syuriah PCNU Cilacap dan pengasuh Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda, Kroya, Cilacap.

Fahrur Rozi, utusan KH. Su’ada Azkiya menyampaikan klarifikasi terkait foto tersebut.

“Setiap penulisan mbah Sholeh Darat, fotonya selalu foto bapaknya (ayah) kyai Su’ada, Mbah kyai Azkiya namanya” jelas Fahrur Rozi dilansir laman majalahaula.id, Selasa (12/7/2022)

Fahrur menyebutkan bahwa beberapa media menggunakan foto tersebut, termasuk ketika googling tentang mbah kyai Sholeh darat munculnya juga foto yang sama.

Pada semua rumah keturunannya, foto KH. M Minhajul Azkiya yang diyakini sebagai foto Kyai Sholeh Darat juga terpampang.

“Kami sih senang saja, tetapi karena bukan faktanya saja jadi tidak pas dengan yang sesungguhnya,” sambungnya.

Editor : Miftahul Arief

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network