Final Australia Open 2022: An Se-young Unggul, Gregoria Mariska Gagal Jadi Juara

Ibnu Hariyanto
Gregoria Mariska Tunjung. Foto: Twitter/@INABadminton

SYDNEY, iNewsSemarang.id - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung gugur di partai puncak Australia Open 2022. Gregoria dikalahkan oleh jagoan Korea Selatan An Se-young dalam dua gim langsung dengan 21-17 dan 21-9.

Pertandingan tersebut berlangsung di Sydney Olympic Sports Center, Sydney, Australia pada Minggu (20/11/20222) siang WIB. Gregoria sejatinya memberikan perlawan sengit di gim pertama.

Pada gim pertama, duel berlangsung ketat di awal-awal. Keduanya saling serang dan kejar-kejaran poin. 

Gregoria bermain lepas dan taktis di awal gim pertama. Bahkan dia bisa unggul 11-9 di interval pertama.

Selepas interval, An Se-young bangkit perlahan. Sementara Gregoria justru beberapa kali melakukan kesalahan. Akhirnya, An Se-young bisa membalikkan kedudukan 17-16. 

An Se-young makin nyaman dengan variasi serangan mematikan yang membuat Gregoria kerap melakukan kesalahan penempatan. Gim pertama pun dimenangkan An Se-young 21-17.

Pada gim kedua, Gregoria sedikit kesulitan mengimbangi An Se-young. Bahkan Gregoria kerap melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.

An Se-young langsung unggul jauh 11-7 di interval kedua. Selepas interval, An Se-young terus menekan. 

Jagoan Korea Selatan tak memberikan kesempatan Gregoria melakukan perlawanan. Akhirnya, An Se-young menang 21-9.

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network