Pengungsi Gempa Cianjur Ditarik Biaya Sewa lahan Rp1,5 Juta Viral, DPR: Tak Punya Empati

Ricky Susan
Para pengungsi gempa Cianjur. : Foto: Istimewa.

 

CIANJUR, iNewsSemarang.id –Beredar kabar pengungsi korban gempa Cianjur ditarik biaya sewa lahan. Penarikan biaya sewa lahan Rp1,5 juta diduga dilakukan di Kampung Hargem, Desa Nyalindung Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur itu sempat viral di media sosial (Medsos).

Anggota DPR Dapil Cianjur-Kota Bogor, Eddy Soeparno sangat menyesalkan adanya penarikan biaya sewa. Menurutnya, pungutan uang sewa tersebut sangat tidak pantas lantaran kondisi bencana saat ini para pengungsi akibat gempa bumi dalam situasi sulit.

“Ketika orang lain berlomba-lomba menyalurkan bantuan, ada yang justru meminta uang sewa pada pengungsi yang kesusahan. Menurut saya tidak pantas dan tidak punya rasa empati," ujarnya.

Pihaknya meminta agar kebijakan untuk relokasi pengungsi segera dilakukan ke tempat-tempat yang lebih layak seperti bangunan semi permanen.

"Sejak seminggu setelah gempa saya sudah sampaikan pentingnya kebijakan relokasi pengungsi. Mereka tidak bisa terus-terusan tinggal di tenda darurat. Harus ada tempat yang lebih layak sebelum nanti mereka kembali ke rumah," ucapnya.

Sementara itu, Bupati Cianjur Herman Suherman yang mendapat informasi terkait hal itu dibuat geram. Pihaknya mengecam jika memang sampai benar-benar terjadi adanya pungutan terhadap korban bencana gempa Cianjur.

"Saya belum mengetahui informasi itu. Kalau memang sampai ada, keterlaluan. Akan saya panggil dulu," kata dia. (mg arif)

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network