Pemprov Jateng Upayakan Percepatan Recovery Pascabanjir di Demak, Ini yang Dilakukan

Ahmad Antoni/Oasis MN
Pj Gubernur Jateng dan Pangdam IV Diponegoro meninjau jalan menuju tanggul Sungai Wulan di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak pascabanjir. (IST)

DEMAK, iNewsSemarang.id Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana kembali meninjau jalan menuju tanggul Sungai Wulan di Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Demak pascabanjir yang melanda daerah tersebut.

Kunjungan itu dilakukan di sela-sela memantau pelaksanaan pemilu susulan akibat banjir di Desa Wonoketingal, Kecamatan Karanganyar, Demak, Sabtu (24/2/2024).

Kunjungan tersebut guna memastikan penanganan banjir di lokasi tersebut berjalan dengan baik. Berdasarkan pengamatannya, sudah tidak ada lagi air yang menggenang di sepanjang jalan pantura jalur Demak-Kudus. Di sekitar permukiman warga, air juga sudah banyak yang surut. 

“Dalam satu minggu ini sudah dilakukan penyedotan air dengan menggunakan pompa air yang cukup besar. Ada ada 27 pompa yang dioperasikan. Saat ini airnya sudah mulai semakin surut," kata Nana. 

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network