SEMARANG, iNewsSemarang.id - PSIS Semarang akan melakoni laga derby Jateng melawan Persis Solo pada pekan ke-29 BRI Liga 1 2023/24, Kamis (14/3).
Namun Panitia Pelaksana (Panpel) Pertandingan PSIS saat ini mengalami kesulitan untuk mencari stadion alternatif disaat masih berlangsungnya renovasi Stadion Jatidiri.
Panpel juga sudah melakukan upaya untuk mencari alternatif stadion dengan berkomunikasi, mendatangi, dan menyerahkan surat permohonan secara resmi seperti di Stadion Moch Soebroto Magelang, Stadion Sultan Agung Bantul, Stadion Manahan Surakarta, Stadion Brawijaya Kediri, hingga Stadion Gelora Bangkalan Madura.
Seperti di Bantul, Panpel dan Manajemen PSIS sudah menghadap ke Bupati Bantul dan di Surakarta, Panpel juga sudah melakukan komunikasi tatap muka langsung dengan pihak keamanan dan dinas terkait di Surakarta.
Di beberapa kota lainnya pun sama, Panpel PSIS juga sudah mencoba melakukan komunikasi dengan beberapa pihak terkait seperti pihak keamanan dan pengelola stadion.
Namun semuanya tidak memberikan rekomendasi untuk menggelar pertandingan PSIS vs Persis di wilayah tersebut.
"Per hari ini Panpel sudah mencoba berkomunikasi untuk persiapan pagelaran pertandingan lawan Persis di berbagai lokasi dan belum membuahkan hasil. Di antaranya di Magelang pihak keamanan tidak mengeluarkan rekomendasi karena dengan pertimbangan infrastruktur kurang memadai untuk laga bigmatch,” kata Panpel PSIS, Agung Buwono pada Minggu (10/3).
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait