Elkan Baggot-Dewangga Gabung, Ini Prediksi Line Up Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Ramdani Bur , Okezone
Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott (tengah) merayakan gol ke gawang Nepal bersama Irfan Jaya (kiri) dan Pratama Arhan pada laga terakhir Grup A kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Jaber Al-Ahmad, Kuwait, Rabu (15/6/2022). (Foto: Instagram/@pssi)

DOHA, iNewsSemarang.id - Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga dipanggil Shin Tae-yong perkuat Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024. Duel kedua tim berlangsung di Clairefontaine, Prancis, Kamis 9 Mei 2024 pukul 19.00 WIB

Elkan dan Dewangga dipanggil karena bek andalan Timnas Indonesia U-23, Justin Hubner, dipastikan absen di laga kontra Guinea U-23, karena terkena akumulasi kartu usai menerima masing-masing satu kartu kuning kontra Uzbekistan U-23 dan Irak U-23.

Dikonfirmasi Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji, Justin Hubner sudah dalam perjalanan ke Jepang untuk kembali memperkuat sang klub, Cerezo Osaka. Sekarang yang jadi pertanyaan, ada jaminan Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga gabung skuad Timnas Indonesia U-23 untuk melawan Guinea U-23?

Alfeandra Dewangga bisa dibilang pasti bergabung. Bek PSIS Semarang ini pun sudah mengunggah stories di Instagram yang menunjukan dirinya tengah berada di Kedutaan Besar Prancis di Indonesia untuk mengurus visa.


Deretan pemain PSIS Semarang berlabel Timnas Indonesia. (foto Instagram)

Sementara Elkan Baggott, pihak PSSI sudah menghubungi Ipswich Town selaku klub bek 21 tahun tersebut. Namun, hingga kini belum mendapat respons.

Jika kedua nama di atas bisa bergabung, betapa kuatnya lini pertahanan Timnas Indonesia U-23. Lantas, formasi apa yang bakal diturunkan Shin Tae-yong jika Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga bergabung?

Shin Tae-yong diprediksi masih mengandalkan formasi 3-4-3. Dalam pola ini, posisi penjaga gawang dipercayakan kepada Ernando Ari. Selanjutnya, tiga bek sejajar ada Rizky Ridho (kanan), Alfeandra Dewangga (tengah) dan Elkan Baggott (kiri).

Kemudian, Rio Fahmi berperan sebagai wing back kanan dan Pratama Arhan di sisi sebelahnya. Untuk dua gelandang sentral, Ivar Jenner dan Nathan Tjoe-A-On masih jadi andalan.

Terakhir untuk pengisi lini depan, ada trio Witan Sulaeman (winger kanan), Marselino Ferdinan (winger kiri) dan Rafael Struick (penyerang tengah). 

Harapannya, nama-nama di atas dapat membantu Timnas Indonesia U-23 menang atas Guinea U-23 sekaligus mengunci tempat di Olimpiade Paris 2024.

Prediksi line up Timnas Indonesia U-23 vs Timnas Guinea U-23 di playoff Olimpiade Paris 2024:

(3-4-3): Ernando Ari; Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Elkan Baggott; Rio Fahmi, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-A-On, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, Marselino Ferdinan, Rafael Struick.


 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network