SPBU di Dukuhseti Pati Terbakar Hebat, 1 Mobil dan 1 Motor Hangus

Lazarus Sandy
Kebakaran hebat terjadi di sebuah SPBU, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Selasa (2/7/2024) dini hari. (Lazarus Sandy)

PATI, iNewsSemarang.id Kebakaran hebat terjadi di sebuah SPBU, Kecamatan Dukuhseti, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Selasa (2/7/2024) dini hari. Diduga, penyebab kebakaran ini akibat korsleting listrik saat satu kendaraan minibus jenis Daihatsu Espass saat mengisi bahan bakar minyak (BBM).

Menurut keterangan Kepala Satpol PP Pati Sugiyono, pihaknya mendapat laporan kebakaran sekira pukul 03.40 WIB. Damkar Kabupaten Pati langsung menerjunkan dua unit mobil pemadam, sedangkan api baru bisa dipadamkan pada pukul 05.15 WIB.

“Penyebab kebakaran di SPBU Desa Bakalan Kecamatan Dukluhseti terjadinya korsleting saat sebuah mobil mengisi BBM. Akibatnya, satu mobil Espass, dan satu motor Honda Scoopy hangus terbakar. Kerugian ditaksir Rp 300 juta,” jelas Sugiyono.

Pantauan di lapangan pada Selasa (2/7/24) pagi, petugas kepolisian dibantu di Inafis langsung turun ke lokasi kejadian. Terlihat, petugas telah melakukan pengamanan TKP kebakaran dengan memasang police line atau garis polisi.

Kasi Humas Polresta Pati, Ipda Muji Sutrisna, saat dimintai konfirmasi menjelaskan bahwa penyidik Polresta Pati sedang melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Sedangkan terkait ada satu korban jiwa akibat kebakaran tersebut, masih akan dicek lebih lanjut. “Nanti jika ada keterangan (tambahan) akan kami sampaikan,” ujarnya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network