SEMARANG, iNewsSemarang.id - Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi memimpin langsung Pemeriksaan Kesiapan Operasi (Riksiapops) Satgas Pengamanan Perbatasan (Pamtas) RI-RDTL (Republik Demokratik Timor Leste) Sektor Barat Yonarhanud 15/Dahana Bhaladika Yudha, di Makoyon Ksatrian Jatingaleh Semarang, Senin (19/8/2024).
Kegiatan ini diawali dengan upacara hormat jajar dan penyambutan yel-yel dari seluruh prajurit yang terlibat dalam Satgas. Setelah itu, dilanjutkan dengan paparan dari Komandan Satgas (Dansatgas) mengenai rencana operasi dan kesiapan pasukan, yang diakhiri dengan pemeriksaan personel serta peralatan yang akan digunakan dalam operasi.
Dalam arahannya kepada seluruh prajurit yang tergabung dalam Satgas Pamtas, Pangdam IV/Diponegoro menekankan pentingnya profesionalisme dalam menjalankan tugas. Selain itu keamanan harus tetap menjadi prioritas utama dalam setiap operasi, baik dalam skala kecil maupun besar.
"Ketika melaksanakan kegiatan patroli, baik dalam hubungan kecil maupun besar, tetap harus waspada dan menjaga keamanan," ujarnya. Dia juga menegaskan pentingnya niat yang kuat dalam menjalankan tugas operasi ini.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait