Timnas Austria U-17 Tantang Timnas Portugal U-17 di Final Piala Dunia U-17 2025

Ramdani Bur
Timnas Portugal U-17 lolos ke final Piala Dunia U-17 2025. Foto: FIFA.com

AL RAYYAN, iNewsSemarang.id Timnas Austria U-17 tantang Timnas Portugal U-17 di Final Piala Dunia U-17 2025. Kedua tim menyingkirkan lawannya masing-masing di babak semifinal.

Austria U-17 membuat kejutan dengan menyingkirkan Timnas Italia U-17, sedangkan Portugal U-17 menumbangkan Brasil U-17 lewat adu penalti.

Timnas Austria U-17 Gebuk Timnas Italia U-17
Timnas Austria U-17 melanjutkan rentetan kemenangan mereka di Piala Dunia U-17 2025. Menghadapi Timnas Italia U-17 yang sebelumnya mencatatkan enam kemenangan beruntun, Austria U-17 menumbangkan sang lawan dengan skor 2-0!

Dua gol kemenangan Timnas Austria U-17 dicetak Johannes Moser di menit 57 dan 90+3. Bagi Timnas Austria U-17, ini merupakan yang pertama bagi mereka lolos ke final Piala Dunia U-17.

Sebelum edisi 2025, Timnas Austria U-17 sempat ambil bagian di Piala Dunia U-17 edisi 1997 dan 2013. Dalam dua kesempatan itu, langkah Timnas Austria U-17 terhenti di fase grup.

Jadi, apakah Timnas Austria U-17 akan keluar sebagai juara Piala Dunia U-17 2025? Untuk mencapai babak final saja, Timnas Austria U-17 sudah mencatatkan sejarah.

Timnas Portugal U-17 Singkirkan Timnas Brasil U-17
Timnas Portugal U-17 yang ditempatkan di pot 4 drawing, nyatanya berhasil melaju ke semifinal Piala Dunia U-17 2025. Dihadapkan dengan Brasil U-17 yang berstatus calon kuat juara Piala Dunia U-17 2025, Timnas Portugal U-17 tidak patah arang.

Lebih banyak digempur sepanjang pertandingan, Timnas Portugal U-17 sanggup menahan Brasil U-17 dengan skor 0-0 di waktu normal. Karena skor sama kuat, laga dilanjutkan ke adu tendangan penalti.

Soal adu tendangan penalti, Timnas Brasil U-17 dijagokan menang atas Portugal U-17. Sebab, di babak 16 besar dan perempatfinal, Brasil U-17 lolos ke babak selanjutnya setelah menang adu penalti atas lawan-lawannya.

Sayangnya, pengalaman di laga-laga sebelumnya tidak menolong Brasil U-17. Dalam laga semalam, Brasil U-17 kalah 5-6 dari Portugal!

Selanjutnya, final Piala Dunia U-17 2025 mempertemukan Austria U-17 vs Portugal U-17 pada Kamis, 27 November 2025 pukul 23.00 WIB di Khalifah International Stadium, Al Rayyan, Qatar. 

Laga final ini merupakan yang pertama di Piala Dunia U-17 2025 pertandingan digelar dengan kapasitas penonton besar.
 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network