Berikut Cara Registrasi Akun, Syarat, Jadwal dan Link Resmi SNPMB 2026

Puti Aini Yasmin
Informasi seputar SNPMB 2026 yang perlu diketahui bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah. Foto Dok/Istimewa

JAKARTA, iNewsSemarang.id – Berikut informasi seputar SNPMB 2026 yang perlu diketahui bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke bangku kuliah. Cara registrasi, jadwal, dan link resmi ada di artikel ini.

Sebagai informasi, SNPMB merupakan Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru. Seleksi ini hanya diberikan kepada calon mahasiswa yang memiliki prestasi akademik dengan kuota minimal 20 persen.

Cara Registrasi Akun SNPMB 2026
•    Siswa eligible yang telah memiliki data di PDSS melakukan pendaftaran SNBP melalui Portal SNPMB dengan menggunakan akun SNPMB Siswa.
•    Siswa pendaftar harus membaca dan memahami ketentuan SNBP tentang ketentuan memilih program studi dan memahami persyaratan yang ditetapkan oleh PTN yang dituju.
•    Siswa pendaftar pada program studi bidang Seni dan Olahraga wajib mengunggah portofolio dan dokumen bukti keterampilan yang telah disahkan oleh Kepala Sekolah menggunakan pedoman yang dapat diunduh pada menu Unduhan.
•    Siswa pendaftar wajib mencetak Kartu Peserta SNBP sebagai tanda bukti yang sah menjadi peserta SNBP 2026.

Syarat Daftar SNPMB 2026
•    Siswa SMA/SMK/MA kelas terakhir pada tahun 2026 yang memiliki prestasi unggul.
•    Memiliki NISN dan terdaftar di PDSS.Memiliki nilai rapor yang telah diisikan di PDSS sesuai dengan ketentuan.
•    Memiliki prestasi akademik.
•    Memenuhi persyaratan yang ditentukan oleh masing-masing PTN Akademik dan PTN Vokasi.

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network