get app
inews
Aa Read Next : Kasus Tawuran Tewaskan Remaja di Batang, Polisi Tangkap 13 Pelaku Penganiayaan

Cek Kedalaman saat Mandi di Sungai, Bocah di Batang Tenggelam

Minggu, 03 Juli 2022 | 08:18 WIB
header img
Tim relawan sedang berkoordinasi dalam pencarian bocah tenggelam.(istimewa)

 

BATANG, iNewsSemarang.id - Maksud hati ingin mengecek kedalaman sungai, namun nasib naas dialami seorang bocah yang sedang mandi bersama dengan kelima teman sebayanya. Bocah bocah bernama Nugroho (11) ini dilaporkan tenggelam di Sungai Sambong yang berada di Kelurahan Proyonanggan Tengah, Kecamatan Batang, Kabupaten Batang. 

Nugroho yang saat ini masih duduk di bangku kelas 5 Sekolah Dasar (SD) mandi di sungai pada Sabtu (2/7/2022). Bocah ini tenggelam saat mengecek kedalaman sungai karena kurang mahir dalam berenang. 

Kushendarto, salah seorang Relawan MRI Batang saat dihubungi melalui telepon membenarkan tentang kabar tenggelamnya bocah yang sedang mandi di Sungai Sambong.

"Benar, ada anak tenggelam di sungai Sambong, korban bersama kelima temannya mandi dan mencoba mengecek kedalaman sungai dengan cara berenang ke tengah." Kata Kushendarto.

Dari keterangan yang berhasil dihimpun, katanya, mulanya ada enam bocah yang sedang mandi di sungai dan mencoba mengecek kedalaman sungai tersebut. Setelah tahu sungai terlalu dalam, keenam anak tersebut berusaha menepi, lima anak berhasil menepi, satu anak atas nama Nugroho tidak bisa menepi dan tenggelam.

"Operasi pencarian dilakukan dengan cara susur sungai sejauh kurang lebih satu kilometer dari lokasi kejadian, selain itu pencarian juga dilakukan dengan menggunakan perahu fiber dari BPBD Batang serta penyelam dari Basarnas kantor SAR Semarang," ungkapnya.

Ia menambahkan, pencarian dilakukan hingga pukul 19.30 WIB, namun belum ada tanda-tanda ditemukannya korban.

"Pencarian malam ini dihentikan dan akan dilanjutkan besok pagi pada pukul 08.00 WIB, malam ini hanya dilakukan pemantauan di area tenggelamnya korban oleh relawan dan Warga sekitar." Jelasnya.

Unsur relawan yang terlibat, kata Baus, terdiri dari Basarnas, BPBD Batang, Polairud, Polsek Batang, Koramil Batang, PMI Batang, MRI ACT Batang, IEA Batang, Pelangi Nusa, Sar kanzus, Pemuda Pancasila, Pramuka Peduli, Komwantara dan Warga sekitar.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut