SALATIGA, iNewsSemarang.id - Jajaran Polres Salatiga menggelar serangkaian acara yang ditujukan sebagai bentuk empati untuk korban gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Serangkaian kegiatan itu berupa salat gaib dan penggalangan dana bantuan untuk korban gempa Cianjur yang dilaksanakan pada Kamis (24/11/2022).
Salat gaib untuk para korban tewas dalam bencana gempa Cianjur dilaksanakan di masjid mapolres setempat, . Usai salat gaib, Polres Salatiga menggalang dana dari personel Polri dan PNS.
Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana mengungkapkan, dana yang terkumpul akan disumbangkan kepada warga Cianjur yang sedang tertimpa musibah.
"Semoga bantuan yang kami salurkan bisa sedikit meringankan beban para korban gempa bumi di Cianjur," kata AKBP Indra Mardiana.
Dikatakannya, salat gaib untuk mendoakan arwah korban gempa bumi di Cianjur. Semoga korban yang meninggal dalam kondisi husnul khotimah dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran, kekuatan dan keikhlasan.
"Dan untuk korban yang masih dinyatakan hilang, semoga segera ditemukan dalam keadaan selamat. Namun jika berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal, semoga meninggal dalam keadaan baik dan dapat dimakamkan dengan layak," ucap Kapolres.
Kapolres berharap, dengan penanganan yang cepat dan tepat, kondisi di Cianjur bisa segera pulih dan masyarakat bisa bangkit kembali.
"Semoga saudara-saudara kita di Cianjur dapat segera pulih dan bangkit. Untuk anggota polri yang sedang bertugas mengevakuasi korban di Cianjur diberikan kesehatan dan semangat dalam bertugas," ujarnya.
Editor : Maulana Salman