JAKARTA, iNews.id - Sebagaimana berkendara, saat musim hujan tiba pemilik motor harus waspada dan memperhatikan perawatan motornya.
Percikan air hujan serta genangan air dapat mengurangi kenyamanan dan keamanan pengendara saat mengendarai motornya.
Berikut enam perawatan motor yang harus diperhatikan di musim hujan dilansir dari laman Astra Motor:
1. Rutin panaskan mesin
Sebelum memulai perjalanan alangkah baiknya panaskan mesin terlebih dahulu. Ini berguna agar komponen internal mesin terlumasi secara merata dan memastikan motor dalam kondisi baik.
Apabila saat memanaskan mesin terjadi masalah dapat diketahui secara dini untuk disetel atau diperbaiki.
2. Periksa tekanan angin ban Ini perlu diperhatikan jika menggunakan motor setiap hari. Apabila tekanan ban kurang akan mengganggu kenyamanan dan performa motor.
Editor : Miftahul Arief