get app
inews
Aa Text
Read Next : Berhasil Kendalikan Inflasi, Pemkab Kendal Raih Penghargaan di Jateng Inspiring

Pemkab Kendal Dorong Santri Kembangkan Kualitas Melalui Santripreneur

Sabtu, 10 Desember 2022 | 13:54 WIB
header img
Pemkab Kendal mendorong santri meningkatkan kualitasnya berwirausaha.(iNews/Agus)

KENDAL, iNewsSemarang.id - Pemkab Kendal mendorong santri untuk mengembangkan kualitasnya dalam mendalami berbagai ilmu yang bisa dimanfaatkan untuk kemaslahatan. Santri yang saat ini hanya mendalami ilmu agama diharapkan bisa mempertinggi kapasitas dan kapabilitasnya dengan ilmu kewirausahaan.

Hal ini disampaikan Sekda Kendal, Sugiono mewakili Bupati Kendal Dico M Ganinduto saat membuka Workshop Wirausaha Santri Kendal yang digelar Masyarakat Ekonomi Syari'ah (MES) Kendal di Ponpes Al Musthofa Desa Pandes Kecamatan Cepiring, Sabtu (10/12/2022).

"Para santri yang berwirausaha atau dikenal menggunakan kata santripreneur diperlukan dalam memberdayakan perekonomian warga. Dengan ilmu kewirausahaan, para santri bisa menaikkan keahlian serta pengetahuan," kata Sugiono.

Menurut dia, tambahan keahlian dan pengetahuan ini akan sangat berperan pada pengembangan kewirausahaan di Indonesia. Hal ini tak lepas dari banyaknya permasalahan umat yang berkaitan dengan tingginya angka kemiskinan di Indonesia.

Dia menilai, dengan workshop ini dapat memberikan motivasi, bimbingan dan arahan kepada santri tentang wirausaha, sehingga tidak hanya mendalami ilmu agama, tetapi mampu mendalami berbagai ilmu yang bisa dimanfaatkan untuk kemaslahatan.

Kegiatan ini juga dapat menumbuhkan minat santri untuk lebih merancang perkembangan usaha yang sudah berjalan dengan mampu menyesuaikan kebutuhan keterampilannya dalam pemenuhan sarana dan prasarana untuk kemajuan usahanya sehingga memperoleh kesuksesan dan kesejahteran.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut