get app
inews
Aa Text
Read Next : Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026 Terbuka Lebar, 2 Faktor Ini Sangat Berpengaruh

Brasil Tersingkir di Piala Dunia 2022, Neymar Jr Tak Berhenti Menangis

Minggu, 11 Desember 2022 | 15:12 WIB
header img
Bomber Timnas Brasil Neymar Jr sangat terpukul dengan tersingkirnya negaranya di Piala Dunia 2022. Foto : Instagram/@neymarjr

DOHA, iNewsSemarang.id- Bintang Brasil Neymar Jr sangat sedih dan terpukul setelah negaranya harus tersingkir dari Piala Dunia 2022 di babak perempat final, Sabtu (10/12/2022). Brasil dikalahkan Timnas Kroasia 2-4 di babak adu penalti Education City Stadium.

Neymar masih tidak percaya bahwa negaranya harus angkat kaki lebih awal di babak perempat final. Sebab juara dunia lima kali itu membawa skuad terbaik mereka sejak 2006 dan berekspektasi tinggi untuk memenangkan gelar keenam. Ia pun mencurahkan perasaan sedihnya di media sosialnya. marin

Bagi Neymar, tersingkirnya Selecao -julukan Timnas Brasil- sangat menyakitkan. Dia yakin tidak akan mudah melupakan kekalahan ini hingga kapanpun.

"Saya hancur secara psikologis," kata Neymar dalam sebuah posting Instagram Minggu (11/12/2022).

"Ini tentu kekalahan yang paling menyakitkan saya, yang membuat saya lumpuh selama 10 menit dan setelah itu saya tidak bisa berhenti menangis. Ini akan menyakitkan untuk waktu yang lama, sayangnya,” lanjutnya.

Brasil harus menunggu lagi kesempatan di Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko. Neymar belum mau berbicara terkait masa depannya tetap ikut di turnamen atau tidak.

"Sejujurnya, saya tidak tahu. Saya pikir berbicara sekarang buruk karena panasnya momen. Mungkin saya tidak berpikir jernih,” lanjutnya.

“Mengatakan bahwa ini adalah akhir akan membuat saya terburu-buru, tetapi saya juga tidak menjamin apa pun. Mari kita lihat apa yang terjadi selanjutnya,” tandasnya.

Neymar punya taget individu yakni melampaui total gol dari sang legenda, Pele, belum lagi ada agenda Copa America 2024. Itu merupakan kesempatan untuk pemain 30 tahun itu tetap bertahan di dalam skuad. Tapi juga sang pemain belum memberi kepastian. (mg arif)

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut