get app
inews
Aa Read Next : Geger, Bocah Perempuan di Semarang Tewas Diduga Jadi Korban Kekerasan Seksual

Drifter Legendaris Ken Block Meninggal Akibat Kecelakaan Snowmobile

Rabu, 04 Januari 2023 | 06:32 WIB
header img
Ken Block mengalami kecelakaan snowmobile dan meninggal di usia ke-55 tahun. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Kabar duka menyelimuti dunia otomotif di awal tahun 2023. Pasalnya, drifter legendaris dunia Ken Block meninggal dunia akibat kecelakaan snowmobile. 

Dilansir dari Motortrend, Rabu (4/1/2023), Ken Block mengalami kecelakaan snowmobile dan menghembuskan nafas terakhirnya di usia ke-55 tahun. Ken Block juga dikenal sebagai pemilik merek Hoonigan.

Hoonigan memposting pernyataan berikut ini di akun Instagramnya @thehoonigans:

"Dengan sangat menyesal, kami dapat mengonfirmasi bahwa Ken Block meninggal dunia dalam kecelakaan mobil salju hari ini. Ken adalah seorang visioner, pelopor, dan ikon. Dan yang terpenting, seorang ayah dan suami. Dia akan sangat dirindukan. Harap hormati privasi keluarga saat ini saat mereka berduka."

Tahun lalu, Audi mengumumkan akan bekerja sama dengan Block untuk proyek Gymkhana dengan mobil listrik yang disesuaikan dengan video penuh aksi Block. 

Block juga sebelumnya telah bekerja sama dengan Subaru, Ford dan Audi di berbagai proyek reli dan stunt selama beberapa dekade. 

Dimulai dengan mobil reli STI pada tahun 2005. Block kemudian membangun berbagai macam proyek yang menyenangkan dan menarik, termasuk pickup Ford Raptor dengan Trax, Porsche 911 Hoonipigasus, dan Hoonicorn V1 dan V2 berbasis Ford Mustang.

Selama beberapa tahun terakhir, Ken Block membuat video di YouTube buatannya, Gymkhana. Video tersebut disukai dan ditonton banyak orang terutama penggemar drifting.

Editor : Maulana Salman

Follow Berita iNews Semarang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut