get app
inews
Aa Read Next : Bakal Kembali Berkoalisi di Pilkada, PAN Ajukan Cawabup ke Golkar

Hindari 5 Kebiasaan Buruk Jika Ingin Baterai HP Awet, Nomor 2 Jangan Dimainkan saat Dicas

Selasa, 24 Januari 2023 | 18:35 WIB
header img
Ilustrasi Charger Handphone. (Foto: Shutterstock)

 

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Salah satu komponen handphone yang rawan rusak adalah baterai. Kerusakan yang sering ditemui meliputi baterai drop atau sama sekali tidak mampu mengisi daya, terlebih jika usia handphone memang sudah cukup lama.

Kebiasaan buruk saat melakukan pengecasan hp membawa dampak pada daya tahan baterai handphone, selain karena umur hp. Meskipun dianggap sepele, nyatanya masih banyak masyarakat pemilik telepon genggam ini memperhatikan langkah pengecasan yang baik dan benar sesuai instruksi pabrik.

Pola pengecasan berpengaruh langsung pada kesehatan hp, mengingat aktivitas ini hampir setiap hari dilakukan dan tak sedikit dari mereka yang lalai akan keamanan.

Mengutip dari Okezone.com, ada sejumlah kebiasaan buruk yang sepatutnya dihindari jika anda ingin memiliki baterai hp awet, berikut ulasannya :

1. Mengisi Daya sampai penuh 

Menurut para ahli, waktu pengisian daya yang paling baik dilakukan saat kapasitas baterai menyentuh angka 20% hingga 80%. Realitanya, seringkali pemilik handphone yang membiarkan handphone mereka terisi daya dalam waktu lama meskipun presentase baterai sudah 100%.

2. Memainkan handphone saat mengecas

Kebiasaan buruk yang sering ditemui adalah menggunakan hp saat sedang diisi daya, misalnya bermain game atau menonton video. Hal ini berdampak terdistorsinya siklus pengisian daya. Baterai handphone jadi panas, dan tidak menutup kemungkinan jika handphone rusak dengan cepat. 

Editor : Agus Riyadi

Follow Berita iNews Semarang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut