JAKARTA, iNewsSemarang.id - Rentetan gempa masih terus mengintai bumi cenderawasih. Terkini, gempa bumi berkekuatan Magnitudo 3,6 mengguncang Barat Daya Kota Jayapura, Papua, Kamis (9/2/2023) sekira pukul 11.58 WIB.
Hasil analisis BMKG, episenter gempa bumi terletak pada titik koordinat 2,56 Lintang Selatan (LS) dan 140,70 Bujur Timur (BT). Pusat gempa di darat 3 km Barat Daya Jayapura pada kedalaman 10 km.
Gempa dirasakan cukup kuat oleh masyarakat Jayapura skala III MM.
"#Gempa (UPDATE) Mag:3.6, 09-Feb-23 11:59:30 WIB, Lok:2.56 LS, 140.70 BT (Pusat gempa berada di darat 3 km BaratDaya Kota Jayapura), Kedlmn:10 Km Dirasakan (MMI) III Kota Jayapura #BMKG," tulis @InfoBMKG dikutip, Kamis (9/2/2023).
Sejauh ini belum ada laporan tentang kerusakan dan korban akibat gempa tersebut.
Editor : Maulana Salman