get app
inews
Aa Text
Read Next : Jadwal Timnas Indonesia vs China di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kick-off 20.45 WIB

Bek Andalan PSIS Wahyu Hulk Kembali Dipanggil Timnas Senior

Selasa, 03 Oktober 2023 | 20:42 WIB
header img
Bek andalan PSIS Semarang, Wahyu Prasetyo kembali mendapatkan panggilan untuk memperkuat Timnas Senior. (IG @wahyuprast)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Bek andalan PSIS Semarang, Wahyu Prasetyo atau yang akrab dipanggil Wahyu Hulk kembali mendapatkan panggilan untuk memperkuat Timnas Senior dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak pertama.

Pemanggilan tersebut telah disampaikan secara resmi oleh PSSI melalui surat dengan nomor 3913/AGB/569/IX-2023 kepada manajemen PSIS.

Wahyu Prasetyo akan bergabung dengan rekan-rekannya di pemusatan latihan dan pertandingan dari tanggal 9-18 Oktober 2023.

“PSIS kembali mengirimkan pemain untuk Timnas senior. Nama yang kembali dipanggil yakni Wahyu Prasetyo,” kata CEO PSIS, Yoyok Sukawi, Selasa (3/10/2023).

“Selamat ya, Hulk (sapaan akrab Wahyu Prasetyo), bawa Indonesia melaju ke babak berikutnya di Kualifikasi Piala Dunia dan ambil ilmu sebanyak-banyaknya di sana,” katanya.

Sebagai informasi, Timnas Indonesia akan melawan Brunei Darussalam pada 12 dan 17 Oktober 2023 secara home away.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut