get app
inews
Aa Text
Read Next : Kemenkumham Jateng Turun Upayakan Penyelesaian Perkara Covernote Perumda BPR Bank Purworejo

Masuki Penghujung Tahun 2023, Kanwil Kemenkumham Jateng Sabet Penghargaan P2HAM

Senin, 06 November 2023 | 17:44 WIB
header img
Kakanwil Kemenkumham Jateng Tejo Harwanto saat menerima penghargaan dari Menkumham Yasonna H Laoly, Senin (6/11/2023). Foto: Dok Kanwil Kemenkumham Jateng

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah kembali mengukir prestasi membanggakan di penghujung tahun 2023. Kinerja bagus di bidang Pelayanan Publik Berbasis Hak Asasi Manusia (P2HAM), Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah diganjar penghargaan oleh Menteri Hukum dan HAM Yasonna H Laoly.

Kanwil Kemenkumham Jateng terpilih sebagai tiga besar Kanwil terbaik di Indonesia dalam penyelenggaran dan pemenuhan layanan berbasis Hak Asasi Manusia selama kurun waktu 2023.

Piagam penghargaan diterima langsung Kepala Kanwil Kemenkumham Jateng, Tejo Harwanto dari Menkumham pada acara Peluncuran Perpres Tentang Strategi Nasional Bisnis dan HAM bertempat di Graha Pengayoman, Jakarta, Senin (6/11/2023). 

"Ini merupakan hal yang membanggakan dan kinerja harus terus ditingkatkan," kata Tejo Harwanto. 

"Kita harus mempertahankan predikat ini dengan memberikan kualitas pelayanan berbasis HAM semakin baik lagi di tahun-tahun mendatang," sambungnya. 

Melalui penghargaan ini Tejo berharap seluruh satuan kerja pada jajaran Kanwil Kemenkumham Jateng terpantik untuk lebih mendorong kegiatan pelayanan publik berbasis HAM. 

"Seluruh satker pada jajaran Kanwil Kemenkumham Jateng dapat melaksanakan pelayanan publik berbasis HAM baik pada Kanwil maupun pada Satker Pemasyarakatan dan Imigrasi," tutur Kakanwil. 

"Selain itu pelaksanaan P2HAM pada pemerintah daerah dapat juga dilaksanakan secara optimal dengan berkoordinasi melalui Gugus Tugas Daerah Bisnis dan Hak Asasi Manusia (GTD BHAM)," tandasnya. 

Pada kesempatan itu, Tejo didampingi Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Anggiat Ferdinan serta Kepala Sub Bidang Pemajuan HAM Moh Hawary Dahlan.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut