get app
inews
Aa Text
Read Next : Pabrik Sepeda Listrik di Kawasan Industri Terboyo Semarang Terbakar Hebat

Bangkitkan Jiwa Berbakti Anak kepada Orang Tuanya, SMA Negeri 6 Semarang Gelar Parenting Day

Selasa, 20 Februari 2024 | 23:19 WIB
header img
Para siswa dan siswi kelas 10 SMAN 6 Semarang sungkem kepada orang tuanya dalam kegiatan Parenting Day. (Ist)

Diakui pula oleh Rusdianti, kegiatan tersebut baru pertama kali diadakan di SMA Negeri 6, namun baik siswa maupun orang tuanya selaku wali murid, sangat antusias mengikuti acara sampai selesai.

"Ini kita bagi menjadi dua hari karena aula tidak mencukupi. Hari pertama kelas 10A-10F, hari kedua kelas 10G-10L, dengan kegiatan yang sama. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa merubah dari karakter anak didik kita di SMA 6, terutama di kelas 10 ini supaya ke depannya di kelas 11 dan 12 bisa terbentuk karakter yang semakin matang dan lebih beradab," harapnya.

Dikatakan pula, kenapa hanya kelas 10 yang diikutkan di dalam Parenting Day, karena kelas 10 merupakan masa transisi dari anak-anak untuk menjadi lebih dewasa dalam berfikir dan bertindak, sehingga di kelas 10 itu menjadi pondasi untuk membangkitkan atau membangun karakter anak menjadi lebih baik ke depannya.

Humas SMA Negeri 6, Jaenal Abidin menambahkan, dalam kegiatan tersebut siswa dan siswi dibekali dengan bagaimana cara berbakti kepada orang tua dengan besikap sopan dan beradab, salah satunya dengan sungkeman kepada orang tua masing-masing.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut