JAKARTA, iNewsSemarang.id – Pemain Timnas Voli Indonesia, Megawati Hangestri menyebut pemerintah cuek pada kemajuan bidang olahraga yang digelutinya itu. Pasalnya, pemerintah jarang membuat laga uji coba untuk Timnas Voli Putri Indonesia yang menyebabkan dia dan kolega kesulitan untuk meraih emas SEA Games.
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo pun angkat bicara terkait keluhan yang dilayangkan Megawati. Dito menyoroti pentingnya komunikasi antara pemerintah dan induk cabang olahraga terkait yang mana dalam hal ini adalah PBVSI.
Menteri termuda dalam Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden RI Joko Widodo itu menjelaskan kalau saat ini secara perlahan komunikasi tersebut mulai berjalan dengan baik.
“Saya berkali-kali selalu sampaikan ini sebenarnya pentingnya komunikasi dan koordinasi antara Kemenpora dan federasi. Kita juga harus ingat induk organisasi cabor memiliki independensi, tapi tetap ketika membawa nama baik pasti pemerintah harus terlibat,” kata Menpora Dito, Kamis (29/2/2024).
“Alhamdulillah sejak saya hadir di sini saya mengedepankan komunikasi yang intens dengan para cabang olahraga, seluruhnya, jadi tidak memilih mana-mana tapi semuanya harus,” sambungnya.
Menpora Dito tidak menampik sebelumnya fokus PBVSI memang hanya terpusat pada Timnas voli putra. Namun semua itu kini sudah mulai dibenahi dengan mendorong sektor putri guna bisa meraih prestasi yang ciamik.
Salah satu cara yang dilakukan yakni dengan mendatangkan Red Sparks ke Tanah Air untuk nantinya melawan Timnas voli putri Indonesia.
“Jadi memang saya akui dari sisi federasi saya lihat mungkin tadinya lebih fokus untuk Timnas yang pria tapi memang saya sebelum SEA Games kemarin itu sudah mulai fokus ke wanita, dan ini akan kita selalu push, dampingi untuk memastikan semua potensi yang kita miliki ini bisa terasah dan juga makin terangkat lagi,” tutur Menpora Dito.
“Sebenarnya apa yang saya ingin capai pada mengundang Megawati, Red Sparks ke Indonesia itu bukan sekedar sportainment-nya ataupun gimmicknya. Tetapi ini sebenarnya simbol ya memang kita memiliki potensi itu dan kadang orang-orang kita ini di Indonesia harus melihat untuk mempercayai. Dan itulah tujuannya kenapa kita sedikit berinovasi membawa Red Sparks ke sini,” terangnya.
Pemerintah akan mendatangkan Red Sparks ke Tanah Air. Klub yang diperkuat Megawati Hangestri itu akan menjalani laga persahabatan melawan Timnas voli putri Indonesia di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, pada 25 April 2024. Laga tersebut akan menjadi pembuka kompetisi Proliga 2024.
Editor : Maulana Salman