KENDAL, iNewsSemarang.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kendal bersama dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kendal melakukan penandatanganan MoU pendampingan hukum perdata dan tata usaha. Kegiatan ini digelar di Gedung Abdi Praja Setda Kendal, Jumat (8/3/2024).
Penandataganan MoU dilakukan oleh Bupati Kendal, Dico M Ganinduto dan Kepala Kejaksaan Negeri Kendal, Erni Veronica Maramba yang disaksikan oleh Sekda Kendal, Sugiono beserta para Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Kendal.
Kajari Kendal, Erni Veronica Maramba menyampaikan, penandatanganan MoU merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan dalam setiap tahunnya.
"MoU ini terkait dengan pendampingan hukum perdata dan tata usaha dan kami sangat mengapresiasi tentang apa yang dilakukan Pemkab Kendal ini," kata Erni.
Dia menjelaskan, penandatanganan MoU tidak sekedar penandatanganan perjanjian biasa, namun memiliki dasar hukumnya.
"Dasar hukumnya ya undang-undang Kejaksaan nomor 11 tahun 2021 yang ditegaskan dalam pasal 30. Garis besarnya bahwa Kejaksaan menciptakan kondisi yang mendukung dan mengamankan pelaksanaan pembangunan yang dilaksanakan Pemkab Kendal," ujarnya.
Dari dasar hukum itu, lanjutnya, pihaknya dapat memberikan pertimbangan hukum mulai dari Presiden dan lembaga atau instansi lain di bawahnya.
Editor : Agus Riyadi