get app
inews
Aa Text
Read Next : Gerhana Bulan Total Terjadi di Indonesia Hari Ini 14 Maret 2025, Cek Jadwal dan Wilayahnya

Gerhana Bulan Penumbra Terjadi Hari Ini, Berikut Waktu dan Lokasinya

Senin, 25 Maret 2024 | 08:20 WIB
header img
Gerhana Bulan Penumbra Terjadi Hari Ini. (Foto: NASA)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Gerhana Bulan Penumbra yang dapat dilihat dilangit Indonesia akan terjadi hari ini (25/3/2024). Lantas, kapan dan di daerah mana saja Gerhana Bulan Penumbra terjadi?

Gerhana Bulan adalah peristiwa terhalanginya cahaya Matahari oleh Bumi, sehingga tidak semunya sampai ke Bulan. Sementara itu, Gerhana Bulan Penumbra terjadi saat posisi Matahari- Bumi- Bulan sejajar. 

Posisi sejajar Matahari-Bumi-Bulan membuat Bulan hanya masuk ke bayangan penumbra Bumi. Akibatnya, saat puncak gerhana terjadi, Bulan terlihat lebih redup dari saat purnama.

Beruntung peristiwa Gerhana Bulan Penumbra pada 25 Maret 2024 dapat diamati di Indonesia. Lantas kapan waktu Gerhana Bulan Penumbra akan terlihat? 

Waktu Gerhana Bulan Penumbra 

 

Gerhana Bulan Mulai

04.50.58 UT

11.50.58 WIB

12.50.58 WITA

13.50.58 WIT

 

Puncak Gerhana 

07.12.48 UT

14.12.48 WIB

15.13.48 WITA

16.12.48 WIT

Gerhana Berakhir 

09.34.38 UT

16.34.38 WIB

17.34.38 WITA

18.34.38 WIT

Seluruh proses gerhana dapat dilihat di sebagian besar Amerika dan Kanada. Proses gerhana pada saat Bulan terbit dapat diamati di sebagian kecil Asia, sebagian Australia, Selandia Baru, dan sebagian kecil Rusia.

Proses pada saat Bulan terbenam dapat diamati di sebagian Eropa dan Afrika. Gerhana ini tidak akan dapat diamati di sebagian besar Asia, sebagian Australia, sebagian besar Rusia, sebagian Afrika, dan sebagian Eropa. 

Menurut situs BMKG, Gerhana Bulan Penumbra pada 25 Maret 2024 adalah anggota ke 64 dari 71 anggota pada seri Saros 113. Gerhana Bulan sebelumnya yang berasosiasi dengan gerhana ini adalah Gerhana Bulan Penumbra 14 Maret 2006. 

Adapun gerhana Bulan yang akan datang yang berasosiasi dengan Gerhana Bulan ini adalah Gerhana Bulan Penumbra 5 April 2042 yang juga akan dapat diamati dari Indonesia. (Arni Sulistiyowati)

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut