JAKARTA, iNewsSemarang.id - Timnas Indonesia U-23 berpeluang lolos ke perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Ya, peluang Timnas Indonesia U-23 lolos ke perempatfinal terbuka lebar, bahkan hanya butuh hasil imbang melawan Timnas Yordania U-23 di laga terakhir Grup A.
Timnas Indonesia U-23 berhasil mengalahkan Australia U-23 1-0 di laga kedua Grup A Piala Asia U-23 2024. Pertandingan itu berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar pada Kamis 18 April 2024 malam WIB.
Tak lama setelah itu, Timnas Qatar U-23 yang merupakan pemuncak klasemen berhasil menumbangkan Yordania U-23 dengan skor 2-1 secara dramatis. Dengan hasil ini, Qatar U-23 masih berada di puncak klasemen dengan perolehan enam poin.
The Maroons -julukan Timnas Qatar U-23- sudah bisa memastikan tiket ke babak perempatfinal Piala Asia U-23 2024. Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 berada di posisi kedua dengan perolehan tiga poin.
Editor : Ahmad Antoni