get app
inews
Aa Read Next : GP Ansor Temui Presiden Jokowi di Istana Hari Ini, Ada Apa?

Presiden Jokowi Jamin Pembangunan IKN Terus Berlanjut Meski Kepala dan Wakil Otorita Mundur

Selasa, 04 Juni 2024 | 09:21 WIB
header img
Jokowi jamin pembangunan IKN akan terus berlanjut. (Foto: Ilustrasi/Dok)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menjamin pembangunan IKN akan terus berlanjut. Orang nomor satu di RI itu menegaskan pembagunan akan tetap berjalan sesuai visi bersama yang telah ditetapkan tidak terpengaruh dengan mundurnya Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) dan Dhony Rahajoe sebagai Wakil Kepala OIKN.

"Pembangunan IKN akan terus berlanjut sesuai visi bersama yang telah ditetapkan," tulis Jokowi dalam unggahnya dikutip dari akun X, Selasa (4/6/2024).

Jokowi lantas menunjuk Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono dan Wakil Menteri Agraria dan Tata Ruang/Wakil Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Raja Juli Antoni sebagai Plt Kepala dan Wakil Kepala OIKN untuk menjamin pembangunan IKN.

Harapannya, progres pembangunan IKN akan lebih cepat terlaksana dengan Plt yang dipilih tersebut.

"Akan menjalankan kewajiban sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala dan Wakil Kepala OIKN, hingga ditunjuknya Kepala dan Wakil Kepala OIKN definitif sesuai perundang-undangan, agar program-program percepatan pembangunan IKN tetap terjamin," tuturnya.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut