get app
inews
Aa Read Next : Profil Sabreena Dressler, Pemain Timnas Indonesia Putri yang Digoda Justin Hubner

Marko Simic, Mesin Gol Persija yang Disandingkan dengan Cristiano Ronaldo

Sabtu, 05 Maret 2022 | 11:38 WIB
header img
Jika Ronaldo dikenal dengan CR7, Marko Simic juga memiliki brand sport SS9 yang merujuk pada nama dan nomor punggungnya di Persija. Foto: Ist

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Marko Simic sang mesin gol Persija Jakarta memiliki kesamaan dengan Cristiano Ronaldo. Jika Ronaldo dikenal dengan CR7, Marko Simic juga memiliki brand sport SS9 yang merujuk pada nomor punggungnya.

Marko Simic memang menjadi andalan Macan Kemayoran selama beberapa musim terakhir. Mengkilapnya performa sang mesin gol mencuri perhatian media negara asalnya Kroasia yakni, Jutarnji.

"Dia bahkan memiliki brand sports sendiri seperti CR7. Yakni SS9 yang merujuk pada nomor punggung dan julukannya Super Simic,'' tulis Jumarji.

Marko Simic sudah menjadi bagian dari klub kebanggaan The Jak Mania itu sejak tahun 2017 silam. Pemain berusia 34 tahun itu adalah sosok yang kharismatik dan berkarakter jika sudah terjun ke lapangan.

Kariernya diawali ketika dia masuk tim junior asal Kroasia, Rijeka pada tahun 2001 hingga 2003. Setelah itu, Marko Simic bertolak ke NK Zagreb selama 4 tahun hingga tahun 2007. Baru pada tahun 2008, Marko Simic mulai merumput untuk tim senior dengan mengawali karier profesional bersama klub Daugava Daugavpils.

Saat itu, ia masih berstatus pinjaman selama satu musim. Di klub Latvia tersebut, Marko Simic mengeluarkan magisnya dengan menyumbangkan 6 gol dalam 14 kali bertanding.

Dia juga sempat bermain untuk klub asal Rusia, FC Khimki. Namun penampilannya tak terlalu menonjol di sana. Marko Simic lalu kembali ke Kroasia dan bergabung dengan NK Lokomotiva selama semusim pada tahun 2010. Di sana dia mencetak satu gol dalam 8 kali pertandingan.

Pada musim 2011-2012, kompatriot Luka Modric itu bergabung dengan ke klub Hungaria, Vaasa FC. Di sana Simic mampu mengoleksi 5 gol dari 18 pertandingan. Setelah itu, dia mencoba peruntungan ke Italia. Simic bermain untuk tim Serie C Italia, Pordenone di musim 2014-2015.

Sama seperti di FC Khimki, karier Simic di klub itu tak berkembang dan tak mampu mencetak satu pun gol. Setelah satu musim, Simic akhirnya memutuskan untuk pindah ke Asia Tenggara.

Pemain jangkung tersebut menuju Vietnam yang menjadi negara pertamanya di Asia. Di sana, sang mesin gol bermain untuk Becamex Binh Duong. Dia mengemas 4 gol dari 6 laga. Bahkan Marko Simic membawa klub itu juara dua kali.

Di tahun 2016 dia juga bergabung dengan klub Dhong Thap dan Long An dan mampu menunjukkan kualitas gemilangnya.

Pada 6 Januari 2017, Simic memutuskan pindah dari Vietnam dan bergabung dengan klub Liga Primer Malaysia, Negeri Sembilan.

Masih di tahun yang sama, dia juga bermain untuk klub Melaka United SA. Di sana, penampilannya semakin cemerlang setelah mampu mencetak 9 gol dari 9 pertandingan.

Baru akhir 2017, Simic menandatangani kontrak 2 tahun bersama Persija Jakarta setelah gagal dikontrak Kelantan FA. Pemain bernomor punggung 9 di Macan Kemayoran itu terus menunjukkan kualitasnya di klub Ibu Kota Indonesia. Marko Simic turut membawa Persija menjuarai Liga 1 Indonesia 2018.

Kini di musim 2021/2022, dia telah membukukan 14 gol dan 2 assist dari 27 pertandingan.

Karier Marko Simic di Timnas Kroasia

 Selain kaya pengalaman bermain di klub lokal dan luar negeri, Marko Simic juga sempat dipercaya membela Timnas Kroasia.

Karier Marko Simic di Timnas Kroasia bahkan dimulai sejak usia din Marko Simic memulai bermain untuk Timnas Kroasia di tahun 2006–2007 untuk level U-19. Di level itu dia hanya bermain 2 kali.

Lalu pada 2009 Marko Simic muda bermain untuk Kroasia U-20. Di sana dia mendapat kesempatan bermain sebanyak 4 kali.

Berikutnya, tepatnya pada tahun 2009–2010, dia sempat bermain untuk Timnas Kroasia U-21. Di level terakhir ini, Marko Simic mendapat kesempatan bermain sebanyak 7 dan mencetak 3 gol. Sayangnya sang predator tak sempat memakai seragam tim senior.

 

Profil Biodata Marko Simic

 Nama Lengkap: Marko Simic Tempat Lahir: Rijeka, Kroasia Tanggal Lahir :23 Januari 1988 Usia: 34 Tahun. Kewarganegaraan: Kroasia Posisi: Striker Tinggi: 187 cm Berat: 79 kg Klub Saat Ini: Persija Jakarta Nomor Punggung: 9 Akun Instagram : @markosimic_77 Akun Twitter : @markosimic_77

Editor : Sulhanudin Attar

Follow Berita iNews Semarang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut