get app
inews
Aa Read Next : Daftar Lengkap Pemenang Mas Mbak Jawa Tengah 2024

Peparnas XVII 2024: Pengamanan Lokasi Penginapan Atlet Dijaga 24 Jam

Selasa, 08 Oktober 2024 | 05:37 WIB
header img
Pengamanan lokasi penginapan atlet Peparnas XVII dilakukan selama 24 jam. (Ist)

SOLO, iNewsSemarang.id Polresta Surakarta menyiapkan ratusan personel Polri untuk mengamankan penyelenggaraan Peparnas XVII 2024 di Kota Solo. Khusus di lokasi penginapan atlet, pengamanan dilakukan selama 24 jam.

Kapolresta Surakarta Kombes Pol Iwan Saktiadi, menyatakan bahwa kekuatan personel pengamanan di lokasi penginapan, venue, pengawalan dan patroli ratusan personil.

"Hingga hari ini alhamdulillah berjalan lancar mulai dari pergeseran atlet di penginapan ke venue tempat bertanding tidak ada hambatan. Polresta menempatkan personel di tiap-tiap penginapan, kita jaga 24 jam," kata Kapolresta Surakarta, Senin (7/10/2024).

Selain di penginapan, personel gabungan TNI- Polri, Satpol PP dan Dishub juga ditempatkan di beberapa titik venue pertandingan.

Ia menjelaskan, pengamanan juga dilakukan terhadap pergerakan atlet dan ofisial menuju ke venue pertandingan. "Pengawalan guna kelancaran dan ketepatan waktu sesuai jadwal bertanding," jelas Kapolresta.

Pantauan di lapangan, hari pertama penyelenggaraan Peparnas XVII, situasi di beberapa venue terpantau aman dan kondusif. Seperti halnya di Lapangan Kota Barat (cabor parapanahan) dan Stadion Sriwedari Solo (cabor paratletik).

Perwira Pengendali Venue Atletik Stadion Sriwedari  Solo, Iptu Sigit memastikan bahwa situasi kondisi di Stadion Sriwedari Solo venue atletik dalam keadaan aman dan kondusif.

Ia menyatakan, pengamanan di venue Stadion Sriwedari dilakukan oleh petugas gabungan dari Polri, TNI dan Satpol PP serta Dishub. "Untuk personel di sini ada 14 orang dari TNI, Polri dan dari Satpol PP serta Dishub," ungkapnya.

Untuk pembagian personel, jelas dia, dibagi pada beberapa titik diantaranya di VVIP, pengamanan juga dilakukan di sekitar tribun, area sekitar stadion, dan area parkir.
 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut