“Saat Anda sedang menang, Anda tentu tidak suka berhenti, kan? Tapi, ya, kami memanfaatkan waktu ini untuk mempersiapkan pemain, memulihkan beberapa pemain yang cedera, dan kami sangat menantikan untuk bermain besok (hari ini) di sini melawan Persebaya,” katanya.
Persija Jakarta saat ini sedang menghuni posisi lima klasemen Liga 1 2024-2025 dengan mengoleksi 18 poin. Macan Kemayoran hanya terpaut dua angka saja dari Persib Bandung dan Bali United yang duduk di posisi tiga dan empat.
Sementara di sisi tuan rumah, Persebaya juga pastinya akan tampil habis-habisan untuk mencuri kemenangan. Mereka tengah duduk di posisi dua dengan mengemas 21 poin, sama seperti Borneo FC yang berada di puncak.
Link live streaming Persebaya vs Persija di Liga 1 sore ini:
https://www.vidio.com/categories/liga-1
Editor : Ahmad Antoni