get app
inews
Aa Text
Read Next : Kata Alfeandra Dewangga soal Pemanfaatan Kembali Stadion Jatidiri Pascarenovasi

Rizky Dwi Pangestu, Pemain Buangan PSIS yang Main Gacor Bantu Persebaya Hajar Persib 4-1

Minggu, 02 Maret 2025 | 10:08 WIB
header img
Rizki Dwi Pangestu (9) bantu Persebaya Surabaya menang 4-1 atas Persib Bandung di Liga 1 2024-2025. (Foto: Media Persebaya Surabaya)

SURABAYA, iNewsSemarang.id - Rizky Dwi Pangestu, menjadi salah satu pemain kunci kemenangan Persebaya Surabaya 4-1 atas Persib Bandung pada laga pekan ke-25 Liga 1 2024-2025  di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu 1 Maret 2025 malam WIB. 

Rizky Dwi merupakan pemain yang pernah membela PSIS Semarang pada  dua musim Liga 1 2022/23 dan 2023/24 . Dia memilih hijrah ke Persebaya, karena minim menit bermain bersama skuad Mahesa Jenar. Rizky hanya mengoleksi 2 gol selama dua musim tersebut.

Dia mengungkapkan bahwa saling percaya antarpemain plus yakin dengan strategi pelatih Paul Munster menjadi faktor utama skuad Bajul Ijo -julukan Persebaya- menang 4-1 atas Persib.

Meski menang, Persebaya tidak memulai pertandingan dengan mudah. Setelah minim peluang di babak pertama, Persebaya Surabaya baru membuka keunggulan setelah pemain Persib Bandung, Marc Klok, membuat gol bunuh diri di menit 61.

Kesalahan dibuat pelatih Persib Bandung Bojan Hodak di menit 77. Ia mengganti empat pemain sekaligus yang langsung mengganggu komunikasi antarpemain.

Saat itu, Kevin Ray Mendoza, Adam Alis, Edo Febriansah dan Henhen Herdiana ditarik keluar Bojan Hodak. Kemudian Gervane Kasteneer, Zalnando, Ryan Kurnia dan Sheva Sanggasi masuk. 

Setelah pergantian pemain ini, Persib Bandung justru tiga kali dibobol Persebaya Surabaya.

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut