get app
inews
Aa Text
Read Next : Seminar Nasional, JPPPM Ciptakan Pesantren Ramah dan Bentuk Santri Berkarakter

Paguyuban Serulingmas Dorong Pengusulan RM Margono Djojohadikusumo jadi Pahlawan Nasional

Rabu, 19 Maret 2025 | 21:50 WIB
header img
RM Margono Djojohadikusumo diusulkan sebagai Pahlawan Nasional. (Ist)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Paguyuban Seruan Eling Banyumas (Serulingmas) kembali melanjutkan rangkaian seminar nasional bertajuk “Jejak Perjuangan RM Margono Djojohadikusumo Bagi Republik Indonesia”.

Kali ini seminar digelar di UTC Convention Hotel, Semarang pada 20 Maret 2025. Sebelumnya, seminar serupa digelar di Purwokerto, Banyumas pada 18 Maret 2025.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung pengusulan RM Margono Djojohadikusumo sebagai Pahlawan Nasional, menyusul kesuksesan seminar pertama di Fakultas Biologi Unsoed Purwokerto (18 Maret 2025). 

Seminar ini bertujuan menguatkan dukungan terhadap pengakuan atas kontribusi monumental RM Margono dalam perjuangan kemerdekaan, ekonomi, dan pendidikan Indonesia. Sebagai tokoh multidimensi, beliau dikenal sebagai pendiri Bank Negara Indonesia (BNI), pengusaha visioner di era kolonial, dan pionir pendidikan modern bagi pribumi. 

Perannya di Budi Utomo, Volksraad, serta integritasnya sebagai negarawan menjadi landasan pengusulan gelar ini. Dalam seminar sebelumnya di Purwokerto, dukungan masif telah mengalir dari Pemerintah Kabupaten se Eks Karesidenan Banyumas dan Kebumen, Unsoed, TNI- Polri, LSM, dan Masyarakat Umum. 

Deklarasi dalam seminar tersebut menegaskan tiga poin: 
1.Pengakuan kontribusi RM Margono Djojohadokusumo dalam fondasi ekonomi, pendidikan, dan perjuangan kemerdekaan. 
2. Kesesuaian kriteria keteladanan sebagai pahlawan nasional. 
3. Rekomendasi kepada pemerintah untuk menindaklanjuti usulan gelar berdasarkan kajian sejarah dan akademis. 

Ketua Umum Paguyuban Serulingmas, Dr. Wisnu Suhardono, M.Si, menyampaikan apresiasi atas dukungan semua pihak. “Alhamdulillah, semangat masyarakat Banyumasan dan sinergi dengan Pemkab, kampus, TNI-Polri serta elemen lain menjadi energi besar. Kami yakin pemerintah pusat akan merespons usulan tulus ini,” kata Wisnu.

”Alhamdulillah seminar dapat terselenggara dengan baik secara mandiri oleh Paguyuban Serulingmas tidak meminta dan tidak menerima donasi dari pihak manapun,” ujarnya.

Sementara, Waketum Serulingmas. Mayjen TNI Purn Wuryanto menambahkan, seminar nasional pengusulan RM Margono Djojohadikusumo menjadi Pahlawan Nasional diadakan dalam rangka melanjutkan seminar yang sudah dilaksanakan di Purwokerto.

“Alhamdulillah pelaksanaan di Purwokerto luar biasa, dihadiri oleh semua kepala daerah/bupati dari Banyumas, Cilacap, Kebumen dan Banjarnegara. Kemudian unsur TNI Polri serta elemen masyaraka,” Mayjen TNI Purn Wuryanto yang didampingi Mayjen TNI Purn DR Kupiyanto (Dosen Tetap Lemhanas) dan panitia seminar di Semarang, Rabu (19/3/2025).

“Kita melaksanakan seminar dalam rangka mengajukan bapak RM Margono jadi pahlawan nasional karena beliu kebetulan putra Banyumas. Jadi paguyuban Seruling Mas sebagai representasi masyarakat Banyumas. Itulah yang mengusulkan secara mandiri,” ujarnya.

Dalam pelaksanaannya,  kata Wuryanto, seminar dilaksanakan mandiri, tidak meminta bantuan maupun menerima bantuan apapun dari pihak lain. 

“Jadi dalam seminar yang diadakan di Purwokerto tanggal 18 Maret kita diwakili para kepala daerah dan tokoh yang mewakili elemen masyarakat menandatangani deklarasi yang intinya mendukung penuh bapak Margono jadi pahlawan nasional,” ujar Wuryanto. 

Dia mengatakan bahwa pihaknya sudah meminta kepada Pemerintah Kabupaten Banyumas untuk mengangkat RM Margono sebagai pahlawan nasional. Karena dasar pengusulan semua dari pelaksanaan di Banyumas.

“Nanti rekomendasi dari Bupati diajukan ke Provinsi. Bapak Gubernur memberikan rekomendasi, baru diajukan ke Kementerian Sosial. Diharapkan tahun ini pemerintah menyetujui bapak Margono jadi pahlawan nasional,” ujarnya.


 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut