get app
inews
Aa Text
Read Next : Daftar Lokasi Sholat Idul Fitri 2025 Muhammadiyah di Semarang, Lengkap dengan Imam dan Khatib

KAP3B Semarang Gelar Halal Bihalal jadi Momen Pererat Silaturahmi, Kolaborasi Kuat, Masa Depan Hebat

Rabu, 23 April 2025 | 23:25 WIB
header img
Halal Bihalal Dewan Pimpinan Pusat KAP3B Semarang ini berlangsung meriah di Ballroom Hotel Discovery Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu, 19 April 2025.

JAKARTA,iNewsSemarang.id - Semangat untuk berkolaborasi dan bekerja sama demi mencapai tujuan bersama menjadi harapan utama Korps Alumni Pendidikan Perwira Pelayaran Besar (KAP3B) Semarang.

 Keyakinan bahwa kolaborasi akan memperkuat potensi dan menghasilkan capaian yang lebih gemilang mengemuka dalam acara Halal Bihalal 1446 H. 

Acara yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Pusat KAP3B Semarang ini berlangsung meriah di Ballroom Hotel Discovery Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu, 19 April 2025.

Plt. Ketua Umum DPP-KAP3B, Koloner Purn. Jaka Santosa AW, menyampaikan kepada awak media bahwa masa depan yang lebih baik, sejahtera, dan maju adalah harapan yang dapat diraih melalui eratnya kerja sama dan silaturahmi. 

Baginya, silaturahmi ini memotivasi untuk terus berupaya membangun masa depan bersama yang lebih cerah.

Jaka Santosa juga menjelaskan bahwa Halal Bihalal, tradisi unik di Indonesia setelah bulan Ramadan dan Idul Fitri, memiliki peran penting dalam memperkuat tali persaudaraan. 

Tradisi yang diprakarsai oleh ulama zaman dahulu ini menjadi wadah untuk saling memaafkan dan mempererat hubungan sosial. Beliau menegaskan bahwa Halal Bihalal bukan sekadar pertemuan, melainkan cerminan upaya rekonsiliasi dan pembangunan keharmonisan bangsa setelah menjalani ibadah puasa Ramadan.

Tampak hadir dalam acara tersebut perwakilan dari PIP Semarang, Agus Cahyono, Ketua Umum DPP KAP3B periode pertama, Ridwan Setiawan, serta beberapa senior lainnya. Meskipun berhalangan hadir, Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan RI, Dr. Capt. Antoni Arif Priadi, M.Sc., menyampaikan dukungan dan ucapan Selamat Idul Fitri serta permohonan maaf lahir dan batin.

Ketua Panitia Penyelenggara Halal Bihalal, Basuki Soleh.,SE. Msi, menyampaikan rasa hormat dan terima kasih kepada seluruh senior dan junior yang tetap solid dan guyub mendukung terselenggaranya acara ini. Ia juga menyampaikan harapan agar segala kekurangan yang ada dapat menjadi bahan evaluasi untuk perbaikan di masa mendatang.

Mewakili Lembaga PIP Semarang, Agus Cahyono mengapresiasi perhatian para alumni terhadap lembaga pendidikan tersebut. Ia merasa terhormat karena pihak kampus dapat turut hadir dalam acara silaturahmi yang baik ini.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Umum DPP KAP3B periode pertama, Ridwan Setiawan, memberikan sambutan singkat mengenai sejarah lahirnya KAP3B Semarang sekitar tahun 2007 yang dideklarasikan di kampus BP3IP Jakarta. Beliau juga menceritakan bagaimana dirinya ditunjuk sebagai "Nahkoda" pertama KAP3B Semarang.

Lebih lanjut, Ridwan Setiawan menjelaskan filosofi di balik nama "Korps Alumni Pendidikan Perwira Pelayaran Besar Semarang". Menurutnya, nama ini dipilih untuk merangkum seluruh lulusan dari berbagai lembaga diklat kepelautan di Semarang yang telah mengalami banyak perubahan nama, sebagai representasi dari Perwira Pelayaran Besar.

Ridwan Setiawan juga menyampaikan harapannya agar Musyawarah Besar (MUBES) KAP3B yang akan diadakan di kampus PIP Semarang pada bulan Mei 2025 mendatang dapat berjalan dengan lancar. Ia berharap kegiatan lima tahunan ini dapat menjadi wadah untuk memajukan organisasi sesuai dengan perkembangan zaman. 

Dalam MUBES tersebut, Capt. Andi M Pakpahan akan menjabat sebagai Ketua Organizing Committee dan Capt Sultoni sebagai Ketua Steering Committee.

Acara Halal Bihalal semakin berkesan dengan kehadiran motivator, penceramah, dan ekonom Adiwarman Karim yang memberikan pencerahan dengan gaya khasnya yang santai namun sarat makna. 

Selain itu, acara ini juga diisi dengan kegiatan pemberian santunan kepada anak yatim piatu dan anak-anak dhuafa.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut