Daftar 9 Pemain Diaspora Timnas Indonesia U-17 di TC Piala Dunia U-17 2025, Ada Gelandang NAC Breda

DOHA, iNewsSemarang.id - Daftar pemain diaspora Timnas Indonesia U-17 untuk pemusatan latihan (TC) Piala Dunia U-17 2025, menarik diulas. Kesembilan pemain diaspora tersebut berasal dari klub-klub Eropa.
Mereka di antaranya Feike Muller (Willem II Tillburg/Belanda), Eizar Jacob (Sydney FC/Australia), Lionel de Troy (US Citta di Palermo/Italia), Floris De Pagter (SC Telstar/Belanda), Noha Pohan S (NAC Breda/Belanda), Jona Gaselink (FC Emmen/Belanda), Azadin Ayoub (Elverum FC/Norwegia), Deston Hoop (SC Telstar/Belanda), dan Nicholas (Rosenberg FK/Norwegia).
Total terdapat 34 pemain Timnas Indonesia U-17 yang akan mengikuti pemusatan latihan (TC) sebagai bagian dari persiapan menghadapi Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.
Agenda TC ini akan digelar di Bali, mulai tanggal 7 Juli hingga 10 Agustus 2025. Latihan intensif ini bertujuan membentuk tim utama yang tangguh dan siap bertarung di turnamen dunia paling prestisius bagi kelompok usia muda.
Timnas U-17 Indonesia, yang dikenal dengan sebutan Garuda Asia, tergabung dalam Grup H Piala Dunia U-17 2025.
Di grup ini, mereka akan menghadapi lawan-lawan kuat seperti Brasil, Honduras, dan Zambia. Tidak berlebihan jika grup ini disebut sebagai “grup neraka”, karena menyuguhkan level persaingan yang sangat tinggi.
Turnamen edisi ke-20 ini mencatat sejarah karena akan diikuti oleh 48 negara peserta. Sistem kompetisi menggunakan format fase grup, di mana setiap grup diisi oleh empat tim. Juara grup, runner-up, dan delapan tim peringkat tiga terbaik akan melaju ke babak 32 besar, menjadikan setiap laga di fase grup sangat krusial.
1. Feike Muller (Willem II Tillburg/Belanda)
2. Eizar Jacob (Sydney FC/Australia)
3. Lionel de Troy (US Citta di Palermo/Italia)
4. Floris De Pagter (SC Telstar/Belanda)
5. Noha Pohan S (NAC Breda/Belanda)
6. Jona Gaselink (FC Emmen/Belanda)
7. Azadin Ayoub (Elverum FC/Norwegia)
8. Deston Hoop (SC Telstar/Belanda)
9. Nicholas (Rosenberg FK/Norwegia)
Editor : Ahmad Antoni