Bandara Jenderal Ahmad Yani Layani Rute Baru Semarang-Surabaya, Cek Jadwal Keberangkatannya!
SEMARANG, iNewsSemarang.id - Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang kembali menambah konektivitas udara domestik dengan menghadirkan rute penerbangan baru Semarang-Surabaya dan sebaliknya per Jumat (19/9/2025).
Penerbangan ini dilayani oleh maskapai Wings Air menggunakan pesawat jenis ATR72-600 berkapasitas 72 kursi kelas ekonomi.
Penerbangan perdana rute ini ditandai dengan pengalungan kain batik kepada perwakilan penumpang Wings Air nomor penerbangan IW1896 yang akan bertolak dari Semarang menuju Surabaya oleh jajaran manajemen PT Angkasa Pura Indonesia Kantor Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani Semarang, perwakilan Lion Air Group, serta perwakilan Pemprov Jawa Tengah.
“Hadirnya rute penerbangan ini merupakan salah satu wujud komitmen kami untuk mendukung mobilitas masyarakat serta mendorong pertumbuhan ekonomi regional dan pariwisata dengan menghubungkan ibukota Jawa Tengah dan ibukota Jawa Timur,” jelas General Manager PT Angkasa Pura Indonesia Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang Fajar Purwawidada.
Pesawat Wings Air IW1896 Semarang- Surabaya yang membawa 51 penumpang ini take-off dari Bandara Jenderal Ahmad Yani pukul 10.51 WIB dan tiba di Bandara Juanda pukul 11.35 WIB.
Sementara penerbangan Wings Air IW1897 Surabaya-Semarang yang tiba di Bandara Jenderal Ahmad Yani pada pukul 13.22 WIB disambut dengan prosesi water salute. Pesawat ini membawa 68 penumpang.
“Kami sangat mengapresiasi dan menyambut baik kehadiran rute penerbangan baru ini. Dengan waktu tempuh hanya sekitar satu jam, rute ini akan memberikan alternatif transportasi yang lebih cepat, nyaman, dan efisien bagi masyarakat. Kami berharap konektivitas udara ini akan makin memperkuat hubungan ekonomi, bisnis, pendidikan, dan pariwisata antara Semarang dan Surabaya,” ujarnya.
Editor : Ahmad Antoni