get app
inews
Aa Text
Read Next : Jejak Visual Penanda Zaman: Foto Miliki Posisi Penting di Tengah Derasnya Arus Informasi Digital

3 Rekomendasi Tempat Lari Malam di Semarang, Cocok Buat Healing!

Sabtu, 04 Oktober 2025 | 07:52 WIB
header img
Kawasan Simpang Lima Semarang. Foto: travelspromo

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Lari merupakan salah satu olahraga yang menjadi tren serta populer untuk semua kalangan usia di berbagai daerah. Tak hanya lari pagi, aktivitas lari di malam hari juga banyak dilakukan oleh para pecinta olahraga. Inilah 3 rekomendasi tempat lari malam dengan view keren di Semarang yang bisa menjadi pilihan menarik bagi warga maupun wisatawan. 

Semarang sebagai ibu kota Jawa Tengah bukan hanya dikenal dengan keindahan wisata budaya dan kulinernya, tetapi juga memiliki sejumlah ruang publik yang mendukung healing dan gaya hidup sehat. Bagi para pelari, terutama yang lebih suka berolahraga saat udara tidak terlalu panas, malam hari merupakan waktu ideal untuk menjaga kebugaran. 

Nah, berikut ini adalah tiga rekomendasi lokasi terbaik di Semarang dengan view keren untuk lari malam yang nyaman, aman, dan menyenangkan.

 

3 Tempat Lari Malam di Semarang 

1. Simpang Lima Semarang

Simpang Lima merupakan ikon kota Semarang sekaligus salah satu ruang publik terfavorit untuk berolahraga. Saat malam hari, kawasan ini ramai oleh masyarakat yang melakukan berbagai aktivitas, mulai dari berjalan santai, bersepeda, hingga berlari.

Suasana Simpang Lima di malam hari terasa lebih sejuk dibandingkan siang. Lampu kota yang terang menambah rasa aman, sementara keberadaan pedagang kaki lima di sekitarnya membuat suasana semakin hidup. Bagi pelari, lintasan di sekeliling lapangan Pancasila bisa menjadi rute yang nyaman dengan pemandangan kota yang indah.

Selain itu, Simpang Lima mudah diakses dari berbagai penjuru Semarang. Lokasinya yang berada di pusat kota membuat tempat ini selalu jadi pilihan utama untuk olahraga malam. Bahkan, setelah selesai berlari, banyak orang yang memanfaatkan momen tersebut untuk menikmati kuliner khas Semarang yang tersedia di sekitar kawasan.

Alamat: Lapangan Pancasila, Simpang Lima, Semarang Tengah, Kota Semarang

 Estimasi Biaya: Gratis

 

2. Stadion Diponegoro

Tempat berikutnya yang cocok untuk lari malam di Semarang adalah Stadion Diponegoro. Stadion ini memang sering digunakan untuk berbagai kegiatan olahraga, termasuk sepak bola, atletik, dan tentu saja jogging.

Keunggulan Stadion Diponegoro adalah adanya lintasan lari yang cukup terawat, sehingga para pelari bisa merasakan kenyamanan dalam setiap langkah. Pada malam hari, stadion ini biasanya tetap terbuka untuk masyarakat umum yang ingin berolahraga ringan. Penerangan yang cukup membuat suasana tetap aman meski langit sudah gelap.

Editor : Arni Sulistiyowati

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut