Gratis! Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras di Piala Dunia U-17 2025 Malam Ini
Tetap Waspadai Honduras U-17
Nova Arianto juga mewaspadai Honduras U-17. Ia melihat wakil CONCACAF ini memiliki kelebihan dalam hal transisi baik positif maupun negatif.
“Namun, kami harus mewaspadai Honduras yang mempunyai secara transisi cukup baik, itu yang kita antisipasi. Semoga tujuan kita untuk lolos ke babak selanjutnya masih bisa terwujud,” kata Nova Arianto.
Syarat Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar
Ada dua syarat agar Timnas Indonesia U-17 lolos 32 besar Piala Dunia U-17 2025 lewat jalur peringkat tiga terbaik. Pertama, Timnas Indonesia U-17 wajib menang atas Honduras U-17.
Kedua, Timnas Indonesia U-17 wajib berharap tiga pesaingnya di perebutan peringkat tiga terbaik, Uganda, Kolombia dan Cile terpeleset. Uganda akan menghadapi Prancis, Kolombia bersua Korea Utara dan Cile menantang Kanada.
Berikut link live streaming Timnas Indonesia vs Honduras U-17 di Piala Dunia U-17 2025:
https://www.plus.fifa.com/en/content/honduras-v-indonesia-fifa-u-17-world-cup-qatar-2025tm-2025/55a47aad-e1bd-4ca1-afc7-0cd580773063
Editor : Ahmad Antoni