Dosen Cantik Tewas di Kamar Hotel Telaga Bodas
SEMARANG, iNewsSemarang.id - Seorang dosen cantik ditemukan tewas di salah satu kamar hotel yang berada di kawasan Telaga Bodas, Karangrejo, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, pada Senin (17/11/2025).
Berdasarkan informasi yang diterima Selasa (18/11), korban diketahui berinisial D (35), seorang dosen kampus swasta yang berdomisili di Perumahan Semawis, Kedungmundu, Tembalang, Semarang.
Kronologi Penemuan Mayat
Penemuan mayat pertama kali dilaporkan oleh salah seorang perwira Dalmas Ditsamapta Polda Jateng, yang juga tinggal satu kompleks dengan korban.
Menurut kesaksiannya, sekitar pukul 05.30 WIB ia menuju kamar 210 yang saat itu digunakan korban. Setibanya di lokasi, saksi menemukan korban dalam kondisi tergeletak di lantai dan sudah tidak bernapas.
Editor : Ahmad Antoni