Mutasi Besar-besaran Pejabat Kodam Diponegoro, Ini Daftar Nama-namanya
Dalam sambutannya, Pangdam Diponegoro menegaskan bahwa serah terima jabatan merupakan proses yang penting dalam dinamika organisasi TNI AD, tidak hanya sebagai penyegaran kepemimpinan, tetapi juga sebagai upaya meningkatkan kualitas kinerja satuan.
Pangdam menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada para pejabat lama atas dedikasi, loyalitas, serta pengabdian yang telah diberikan selama bertugas di Kodam IV/Diponegoro.
“Kepada para pejabat baru, agar segera beradaptasi dengan lingkungan tugas, memahami karakteristik wilayah dan satuan, serta terus berinovasi dalam mendukung keberhasilan tugas pokok Kodam IV/Diponegoro,” pesannya.
Pangdam juga mengajak seluruh prajurit untuk senantiasa menjaga soliditas, profesionalisme, dan semangat pengabdian dalam menghadapi tantangan tugas ke depan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI M. Andhy Kusuma, S.Sos., M.M., M.Han., CFrA., Irdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Bayu Tirtiyanto, S.Sos., M.Si., Kapoksahli Pangdam Brigjen TNI Abdul Hanis, S.I.P., M.Si.
Danrindam IV/Diponegoro Brigjen TNI Hindratno Devidanto, S.E., M.M., M.Han., para Danrem jajaran Kodam IV/Diponegoro, para Asisten Kasdam, Pamen Ahli, Perwira Liaison, para Kabalakdam, Dansat jajaran, serta Ketua Persit Kartika Chandra Kirana PD IV/Diponegoro Ny. Nuning Achiruddin.
Editor : Ahmad Antoni