get app
inews
Aa Text
Read Next : Kota Semarang Raih Apresiasi Kinerja Pemerintah Daerah Bidang Pendidikan dari Kemendagri

Aksi Heroik Kabid Humas Polda Jateng Selamatkan Mobil Mogok di Perlintasan, Nyaris Tertabrak KA

Rabu, 14 Januari 2026 | 10:56 WIB
header img
Aksi Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Artanto mendorong mobil mogok di tengah perlintasan kereta api Jalan Madukoro Raya, Kota Semarang. Foto: tangkapan layar CCTV


SEMARANG, iNewsSemarang.id - Aksi heroik dilakukan Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Artanto di tengah perlintasan kereta api Jalan Madukoro Raya, Kota Semarang.

Di tengah perjalanan dinas, dirinya mendadak turun dari mobil dan sigap mendorong mobil yang mogok tepat di atas lintasan rel kereta api, sesaat sebelum kereta melintas.

Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (13/1/2026) sekitar pukul 12.50 WIB saat Kombes Pol Artanto tengah melaksanakan perjalanan dinas dan berhenti di balik palang pintu perlintasan karena ada kereta api yang akan melintas. 

Pada saat yang sama, sebuah mobil minibus bertuliskan “Belajar Mengemudi” terlihat terhenti di tengah rel dan tidak dapat bergerak.

Mobil tersebut diketahui dikemudikan oleh seorang pria yang sedang menjalani latihan mengemudi dengan didampingi instruktur. Diduga pengemudi mengalami kepanikan sehingga kendaraan mendadak mogok tepat di area perlintasan.

Melihat kondisi berbahaya tersebut, Kombes Artanto bersama pengemudi mobil dinasnya secara spontan turun dari kendaraan dan segera bergegas mendorong mobil mogok tersebut keluar dari lintasan rel kereta api.

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut