PWNU Jateng Kirim 3 Tim Kesehatan ke Lokasi Gempa Cianjur

Arif Purniawan
Mobil klinik NU Jateng dikirim ke lokasi gempa untuk membantu penanganan korban. Foto : Ist

SEMARANG,iNewsSemarang.id- PWNU Jateng telah mengirim tiga tim kesehatan yakni dari NU Cilacap, NU Temanggung dan RSINU Demak. Tim tersebut beranggotakan dokter, relawan, dan paramedis yang dibekali dengan obat-obatan, tenda, dan mobil klinik.

Ketiga tim itu menyusul tim-tim lainnya setelah ada informasi valid dari tim asesment yang saat ini sedang berkoordinasi dengan PCNU Cianjur.

"Hasil koordinasi dijadwalkan akan dilaporkan ke Posko NU Peduli Jateng Selasa siang ini. Dari asesment itulah diidentifikasi dan ditentukan skala prioritas tindak lanjutnya," terang Ketua Lazisnu Jateng Muhammad Mahsun kepada MNC Portal.

Lazisnu sudah memperoleh informasi awal dari Pemda Cianjur bahwa pusat gempa di wilayah Kecamatan Cugeneng, hingga kini masih ada warga yang belum dievakuasi karena kendala akses jalan, terutama Desa Perkebunan Gede dan Desa Padaluyu.

"Kebutuhan mendesak yang harus dipenuhi di antaranya tenda darurat, logistik, pakaian, alat kesehatan terutama untuk menangani korban patah tulang," ungkapnya.

Tim NU Peduli Jateng bergerak cepat setelah tiba di lokasi gempa bumi Cianjur, Jawa Barat pada. Tim berkoordinasi dengan Lembaga Penanggulangan Bencana Dan Perubahan Iklim Nahdlatul Ulama (LPBPI) PCNU Kabupaten Cianjur.

Mahsun mengatakan, Lazisnu Jateng berkoordinasi dengan anggota gugus lain seperti LKNU, LPBPI, dan lembaga lain bersama banom - banom NU. Pihaknya untuk bergerak membantu korban bencana gempa Cianjur.

"Tim asesment NU Peduli Jateng yang diwakili NU Peduli Kabupaten Magelang saat ini sudah sampai Cianjur. Sambil menunggu hasilnya, kami bersama gugus tugas lain menyiapkan diri untuk bergerak ke lokasi bencana," kata Mahsun.

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network